Terekam Detik-Detik Ledakan Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Makassar, Diperkirakan Korban Lebih dari Satu

28 Maret 2021, 11:06 WIB
Tangkapan layar potongan tubuh pada kejadian bom di depan Gereja Katedral Makasaar /Twitter @SupirPete2

PORTAL PURWOKERTO – Ledakan yang diduga bom bunuh diri terjadi di Gereja Katedral Makassar yang berada dii Jalan Kalaolalido, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, pada Minggu, 28 Maret 2021.

Informasi ini beredar di media sosial Twitter, yang disebarkan melalui akun @SupirPete2 pada pukul 9.40 WIB.

Dalam video yang beredar tersebut, pengambil gambar memberikan narasi, jika terjadi bob bunuh diri di Gereja Katedral Makasar. Ledakan terjadi di pintu sebelah kanan Gereja Katedral Makassar.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Beredar Video Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Makassar, Minggu Pagi

Baca Juga: Begini Cara Daftar Vaksinasi Massal di Purwokerto, Pemkab Banyumas Siapkan Aplikasi Khusus

Terlihat sebuah sepeda motor yang ada di depan pintu gerbang, terlihat hangus, dan juga sepertinya ada potongan tubuh manusia yang tercecer.

“Terjadi bom bunuh diri di Katerdral, di depan pintu sebelah kanan Katedral. (Orangnya) itu, meninggal langsung,” ujar sumber suara dalam video.

Akun @SupirPete2, menyatakan jika video tersebut merupakan kiriman di grup Whatsapp.

Baca Juga: Minggu Palma, Ledakan Terjadi di Depan Gereja Katedral Makassar, Ditemukan Potongan Tubuh

Di video lainnya, terekam detik-detik ledakan terjadi. Pada video berdurasi 1 menit ini juga diunggah oleh akun @SupirPete2. Dari keterangan jika video diambil dari CCTV sekitar Gereja Katedral Makassar.

Awalnya dalam video tempat lalu lintas berjalan seperti biasa, terlihat juga pintu masuk gereja dan sepertinya ada sebuah pos. Pada menit ke-48 terlihat beberapa orang bejajan di trotoar depan pintu gereja.

Baru sekitar tiga detik berjalan, tiba-tiba pada menit ke-52 ledakan hebat terjadi. Belum diketahui apakah warga yang sedang berjalan itu menjadi korban ledakan atau tidak. Pasalnya, video tersebut tidak merekam hingga ledakan berakhir.

Baca Juga: Kocak, Warga Geumga Plaza Sebut Song Joong Ki Bukan Consigliere tapi 'Corn Salad' di Drama Vincenzo Episode 11

 

Korban Luka

Video lainnya meperlihatkan, ada korban ledakan yang sedang ditangani secara tradisional menggunakan kopi. Ada beberapa luka di bagian dada dan juga leher.

Perekam video menanyakan pada orang tersebut, posisi saat terjadi berada dimana?.

“Posisi saya pas lihat depan pagar besar, saya tahan dia, (memang dia masu masuk?), iya dia mau masuk, iya naik motor,” ucap pria berbaju hijau.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP 2021, Mampukah The Doctor Buktikan Pepatah ‘Tua-Tua Keladi’

Saat perekam video menanyakan apa ada umat yang menjadi korban, dia menjawab jika ada satu yang menjadi korban.

Sampai saat ini belum ada konfirmasi remsi terkait dengan kejadian dugaan bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler