Prakerja Gelombang 23 Dibuka! Ini Arti Status Menunggu Gelombang Ditutup pada Dashboard Kartu Prakerja

- 17 Februari 2022, 16:12 WIB
Prakerja Gelombang 23 Dibuka! Ini Arti Status Menunggu Gelombang Ditutup pada Dashboard Kartu Prakerja
Prakerja Gelombang 23 Dibuka! Ini Arti Status Menunggu Gelombang Ditutup pada Dashboard Kartu Prakerja /Instagram.com/@prakerja.go.id/

PORTAL PURWOKERTO – Sudah daftar Kartu Prakerja gelombang 23? Namun ada status yang bertuliskan menunggu gelombang ditutup. Ini artinya.

Pendaftaran Prakerja gelombang 23 dibuka pada Kamis, 17 Februari 2022 siang. Bagi yang sudah memiliki akun bisa langsung gabung dengan gelombang 23 ini.

Akan tetapi bagi kamu yang belum memiliki akun harus segera melakukan pembuatan akun terlebih dahulu, agar bisa mendaftar dan mengikuti seleksi Kartu Prakerja gelombang 23.

Baca Juga: Link Kartu Prakerja Gelombang 23, Langsung Buka prakerja.go.id Login dan Gabung!

Ini cara membuat akun Kartu Prakerja untuk mendaftar gelombang 23, simak langkah-langkahnya:

1. Kunjungi prakerja.go.id

2. Masukkan email

3. Tulis data KTP, Kartu Keluarga, nomor HP serta data diri kamu lainnya untuk diverifikasi

4. Selanjutnya ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar

Baca Juga: Pinjol yang Terdaftar di OJK Bisa Menjadi Pilihan, Saat Mencari Pinjaman Online Cepat Cair Tapi Tak Punya Jami

Apabila akun telah dimiliki, maka segera gabung gelombang 23 yang saat ini dibuka. Ini caranya:

1. Pencet Gabung Gelombang

2. Pencet pernyataan persetujuan

3. Dapatkan konfirmasi telah gabung gelombang 23

Setelah bergabung maka aka nada status yang diberitahukan pada dashboard Kartu Prakerja gelombang 23 ini.

Salah satu statusnya yakni ‘Menunggu Gelombang Ditutup’. Apa Artinya? Artinya adalah, bahwa Anda telah bergabung dengan Prakerja saat gelombang belum ditutup.

Baca Juga: Kapan Prakerja 2022 Dibuka? Cek Syarat dan Cara Daftar yang Mudah Hanya Modal Kuota

Sedangkan arti status ‘Sedang Diproses’ adalah apabila nanti gelombang sudah ditutup, maka waktunya untuk menunggu seleksi.

Arti status ‘Dalam proses seleksi’ adalah pihak dari manajemen Prakerja sedang melakukan seleksi gelombang 23, untuk menyatakan siapa yang berhak untuk lolos dan mengikuti pelatihan.

Kartu Prakerja menjadi program dari pemerintah untuk meningkatkan skill atau ketrampilan dan kemampuan dari masyarakat yang merupakan angkatan kerja, atau yang baru saja kena PHK.

Kartu Prakerja ini sudah diluncurkan oleh pemerintah Indonesia sejak adanya pandemic Covid-19 pada tahun 2020. Hingga saat ini sudah ada 22 gelombang.

Baca Juga: 10 Cara Daftar Kartu Prakerja di www prakerja go id, Pastikan Sudah Lakukan Hal Ini

Bagi mereka yang lolos program Kartu Prakerja ini akan mendapatkan insentif sebesar Rp3,55 juta. Insentif ini di antaranya Rp1 juta untuk biaya pelatihan yang tidak bisa dicairkan.

Setelah mengikuti pelatihan, maka akan mendapatkan insentif sebesar Rp2,4 juta yang diberikan selama empat bulan masing-masing Rp600 ribu per bulan. Selanjutnya akan mendapatkan Rp150 ribu usai memberikan survei.

Jangan terburu-buru untuk mendaftar Kartu Prakerja gelombang 23 ini. Karena Prakerja memberikan waktu beberapa hari untuk proses pendaftaran.

Peserta yang lolos seleoski Prakerja gelombang 23 ini juga tidak berdasarkan siapa yang paling cepat mendaftar.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah