Kapan Arus Mudik Lebaran 2024? Puncak Arus Mudik dan Balik Diprediksi Tanggal Ini

- 3 April 2024, 06:08 WIB
Ilustrasi Kapan Arus Mudik Lebaran 2024? Puncak Arus Mudik dan Balik Diprediksi Tanggal Ini
Ilustrasi Kapan Arus Mudik Lebaran 2024? Puncak Arus Mudik dan Balik Diprediksi Tanggal Ini /Ditjen Hubdat

PORTAL PURWOKERTO - Kapan arus mudik hari Lebaran tahun 2024 dan puncak arus mudik serta balik akan diprediksi pada tanggal ini.

Menurut kalender Hijriah Hari Lebaran 2024 akan jatuh pada tanggal 10 sampai 11 April 2024.

Saat momen Hari Raya Idul Fitri ini biasanya orang-orang akan melakukan mudik ke kampung halamannya untuk berkumpul bersama keluarga tercinta.

Pada saat arus mudik Lebaran tentu bisa mengalami kemacetan panjang dan menurut prediksi Kementerian Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Baca Juga: Mudik Gratis PT Pos Indonesia 2024:Syarat, Link Daftar, Jadwal dan Rute Keberangkatan

Jumlah warga Indonesia yang akan mudik pada tahun 2024 ini adalah sekitar 193,6 juta alias naik 50 persen dari tahun lalu.
Kapan Arus Mudik Lebaran 2024?


Adapun prediksi puncak arus mudik Hari Lebaran adalah pada tanggal 5-8 April 2024.
Sementara itu, puncak arus balik diperkirakan akan jatuh pada tanggal 13-16 April 2024.

Maka dari itu, pemerintah mengimbau masyarakat yang ingin mudik ke kampung halaman agar mudik lebih awal demi menghindari terjadinya kemacetan saat berada di jalan.

Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk melakukan pengecekan terhadap barang bawaan selama mudik.

Halaman:

Editor: Mericy Setianingrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x