Jelaskan Persamaan dan Perbedaan Komet dan Planet, Simak Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 SD

25 Maret 2022, 07:55 WIB
Jelaskan Persamaan dan Perbedaan Komet dan Planet, Kelas 6 Tema 9 /pexels/neale-lasalle

PORTAL PURWOKERTO - Inilah kunci jawaban kelas 6 SD tema 9 untuk soal jelaskan persamaan dan perbedaan antara komet dan planet.

Pembahasan dan kunci jawaban untuk soal tentang persamaan dan perbedaan antara komet dan planet disusun oleh Alans Rilo Pambudi, S.Pd., alumni FKIP Universitas Negeri Yogyakarta bersama Portal Purwokerto.

Kunci jawaban ini merupakan panduan bagi orang tua. Para siswa diharapkan mempelajari materi terkait dengan cermat dan melakukan eksplorasi dengan menggunakan berbagai macam sumber.

Pada Buku Siswa Kelas 6 SD/MI Tema 9 terdapat teks berikut ini.

Susunan Planet Tata Surya Berdasarkan Orbit Bumi

Susunan tata surya kita memiliki keunikan tersendiri. Matahari sebagai pusat tata surya dikelilingi oleh berbagai anggota lainnya, seperti planet, asteroid, satelit, meteorit, dan komet.

Baca Juga: Pola Lantai Diagonal Ditunjukkan oleh Gambar, Kelas 6 Latihan Soal SBdP

Salah satu benda langit yang menarik adalah komet. Komet merupakan salah satu benda langit yang memiliki inti dari batu dan air.

Inti komet terbungkus dalam surai gas dan debu. Setiap kali komet mendekat ke Matahari, materi-materi dalam inti komet akan menguap dan membentuk bola gas kebiru-biruan dan ekor yang berwarna putih.

Materi tersebut terdiri dari debu sepanjang jutaan kilometer. Oleh karena bentuknya yang demikian orang Yunani menyebutnya sebagai si rambut panjang yang dalam Bahasa Yunani disebut kometes, asal kata dari komet.

Semua benda langit di atas melakukan perputaran mengitari Matahari sebagai pusat tata surya.

Mereka mengelilinginya dalam jalurnya yang disebut sebagai orbit. Berdasarkan orbit Bumi terhadap Matahari, terdapat beberapa planet yang berada di dalam orbit Bumi.

Baca Juga: Karakter Tari Daerah Solo dan Yogyakarta, Kunci Jawaban SBdP Kelas 6

Planet-planet yang berada di dalam orbit Bumi disebut dengan planet inferior, yaitu Merkurius dan Venus.

Sedangkan planet-planet yang berada di luar orbit Bumi disebut dengan planet superior, yaitu Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.

Berdasarkan bacaan di atas, jawablah pertanyaan berikut ini.

Jelaskan persamaan dan perbedaan antara komet dan planet.

Pembahasan

Setiap benda langit memiliki karakteristik yang berbeda. Namun ada pula persamaan di antara benda-benda langit tersebut. Nah, mari kita lihat persamaan dan perbedaan antara komet dan planet.

Persamaan komet dan planet:

Baca Juga: Tari Sakral saat Penobatan Raja di Kasunanan Surakarta, Jawaban Latihan Soal SBdP Kelas 6

- Sama-sama merupakan benda langit anggota tata surya.

- Sama-sama mengelilingi matahari sebagai pusat tata surya.

- Sama-sama memiliki inti.

- Sama-sama memantulkan cahaya

Perbedaan komet dan planet:

1. Komet

- Orbit komet berbentuk parabola yang lebih lonjong.
- Penyusun utama komet adalah batuan dan air.
- Inti komet terbungkus dalam surai gas dan debu
- Jika mendekat ke matahari, materi-materi dalam inti komet akan menguap dan membentuk bola gas kebiruan dan ekor berwarna putih.
- Ukuran komet lebih kecil daripada planet
- Contoh komet: Halley, Hale Bopp, Ikeya Seki, dan lain-lain.

2. Planet

- Orbit planet berbentuk elips dan lebih pendek.
- Penyusun utama planet adalah batuan dan gas.
- Inti bumi terbungkus selimut bumi yang merupakan batuan padat.

Baca Juga: Tujuan dari Poster, Kunci Jawaban Latihan Ujian SBdP Kelas 6


- Tidak muncul ekor ketika mendekati matahari.
- Ukuran planet lebih besar daripada komet.
- Contoh planet: Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus.

Itulah persamaan dan perbedaan antara komet dan planet, kunci jawaban soal kelas 6 tema 9.***

Disclaimer: Kunci jawaban merupakan panduan bagi orang tua. Siswa diharapkan melakukan eksplorasi dan mempelajari materi terkait dengan cermat. Portal Purwokerto tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.

 

Editor: Eviyanti

Sumber: Buku Tematik Kelas 6 Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler