Siapakah Tokoh yang Berperan Antagonis dalam Cerita “Cindelaras”? Simak Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 4 SD

28 Maret 2022, 06:59 WIB
Siapakah tokoh yang berperan antagonis dalam cerita “Cindelaras”? Simak Kunci Jawaban Kelas 4 SD Tema 8 /tangkapan layar dongeng kita

PORTAL PURWOKERTO - Simak tokoh yang berperan antagonis pada cerita fiksi Cindelaras berikut ini.

Dalam setiap cerita fiksi terdapat tokoh yang memiliki perwujudan watak yang berbeda-beda. Tokoh yang jahat biasanya diwatakan dengan peran antagonis.

Pemeran tokoh antagonis merupakan perwujudan watak yang tidak baik atau buruk dan mengarah pada sikap yang negatif.

Dalam cerita fiksi Cindelaras, kita akan membahas siapa saja tokoh yang memiliki peran antagonis tersebut.

Cerita Cindelaras merupakan cerita fiksi yang menceritakan seorang anak raja yang tinggal di hutan bersama seorang ibunya.

Ibu dari Cindelaras merupakan seorang permaisuri dari seorang raja yang dahulu tinggal bersama di kerajaan jenggala.

Baca Juga: Jawaban Tema 8 Kelas 4 SD Siapakah yang menjadi tokoh utama dalam cerita “Cindelaras”?

Awal mula permaisuri dan Cindelaras tinggal di hutan adalah ketika permaisuri dituduh telah meracuni sang selir raja. Tuduhan tersebut dilontarkan oleh sang selir dan tabib yang tidak senang dengan sang permaisuri sewaktu mengandung Cindelaras.

Kabar tersebut membuat sang raja murka dan marah besar kepada permaisuri. Akibat kemarahan besar tersebut, sang raja sampai tega hati mengusir permaisuri dari kerajaan.

Sang raja dengan emosinya langsung bertindak seenaknya sendiri dengan mengusir permaisuri tanpa mengetahui kebenaran dari cerita tersebut.

Usai diusir sang raja, permaisuri pun tinggal di hutan dan melahirkan sang anak bernama Cindelaras. Cindelaras yang tumbuh dewasa akhirnya mengetahui alur kisah sang ibu yang dibuang dari kerajaaan.

Singkat cerita, semua kisah kebohongan dari selir dan tabib pun terbongkar usai Cindelaras bertarung ayam bersama sang raja. Dan akhirnya sang raja mengusir selir dan tabib dari kerajaan dan Cindelaras bersama permaisuri ditarik kembali untuk hidup bersama di kerajaannya.

Baca Juga: Siapa Lawan Dari Tokoh Antagonis? Kunci Jawaban cerita Cindelaras tema 8 Kelas 4 SD halaman 153

Dari cerita singkat tersebut, dapat disimpulkan bahwa tokoh antagonis cerita fiksi Cindelaras adalah sang raja.

Demikian kunci jawaban dari tokoh antagonis dalam cerita fiksi Cindelaras yang merupakan soal bahasa Indonesia kelas 4 SD tema 8.

Pembahasan kunci jawaban soal bahasa Indonesia terkait cerita fiksi Cinderalas dilakukan berdasarkan kerjasama antara tim Portal Purwokerto dengan Ibu Dwi Istanti, S.Pd yang merupakan alumni dari Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Dengan adanya pembahasan kunci jawaban tersebut, diharapkan para siswa dapat mengetahui betul apa yang dimaksud dengan sikap antagonis dalam sebuah cerita untuk kelas 4 tema 8 .***

Editor: Eviyanti

Sumber: Buku Tematik Kelas 4 Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler