Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Halaman 104 105 Kegiatan 4.3, Isi Penjelasan Puisi Surat dari Ibu

- 28 Oktober 2022, 16:32 WIB
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Halaman 104 105, Isi Penjelasan Puisi Surat dari Ibu
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Halaman 104 105, Isi Penjelasan Puisi Surat dari Ibu /Pexels/Katerina Holmes

PORTAL PURWOKERTO – Kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 8 SMP halaman 104 105 Kegiatan 4.3, isi penjelasan puisi Surat dari Ibu.

Berikut contoh jawaban Bahasa Indonesia kelas 8 SMP halaman 104 105 Kegiatan 4.3, isi penjelasan puisi Surat dari Ibu.

Puisi Surat dari Ibu yang menjadi soal Bahasa Indonesia dalam halaman 104 105 ini merupakan karya Asrul Sani.

Isi puisi bisa bisa dimengerti saat sudah membaca dan memahami unsur seperti majas, kata konotatif, lambang dalam puisi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP, Halaman 101, Tentang Imajinasi Auditif, Visual dan Taktil Puisi

Melalui unsur-unsur tersebut, pembaca puisi bisa mengetahui perasaan penyair dan sikap terhadap pembaca.

Konten isi penjelasan puisi Surat dari Ibu dibuat untuk membantu orang tua dalam membimbing siswa belajar.

Dalam proses penemuan jawaban, sudah selayaknya orang tua menjelaskan materi isi penjelasan puisi Surat dari Ibu. Bukan hanya hasil akhir.

Artikel kunci jawaban ini hanya contoh saja. Siswa dapat mengeksplorasi jawaban sendiri.

Pembahasan isi penjelasan puisi Surat dari Ibu bekerja sama dengan Dwi Istanti, S.Pd alumni Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP MTS, Halaman 140 Kegiatan 5.6, Teks Perlawanan Pangeran Diponegoro

Bagaimana menjawab soal Bahasa Indonesia kelas 8 SMP halaman 104 105 Kegiatan 4.3?

Simak pembahasan kunci jawaban di bawah ini.

Kegiatan 4.3

A. Jelaskan isi puisi Surat dari Ibu!

B.1. Secara bergiliran, presentasikanlah pendapat kelompokmu.

2) Mintalah tanggapan atas presentasi kelompokmu berdasarkan aspek kesesuaian, kejelasan, dan kelengkapannya.

1. Bait I:

Pergi ke dunia luas, anakku sayang pergi ke hidup bebas!

Selama angin masih angin buritan, dan matahari pagi menyinar daun-daunan, dalam rimba dan padang hijau.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP, Halaman 137 Kegiatan 5.5 A: Pola Pengembangan Teks Eksplanasi

Penjelasan: Seorang ibu menyuruh anaknya mencari pengalaman.

Isi kata-kata penunjuk dalam puisi: pergilah, anakku, selama angin, matahari pagi menyinari

2. Bait II

Pergi ke laut lepas, anakku sayang, pergi ke alam bebas!

Selama hari belum petang dan warna senja belum kemerah-merahan menutup pintu waktu lampau.

Penjelasan: Ibu tersebut berharap anaknya pantang menyerah.

Isi kata-kata penunjuk dalam puisi: selama hari belum petang, warna senja belum kemerah-merahan

3. Bait III:

Jika bayang telah pudar dan elang laut pulang ke sarang angin bertiup ke benua

Tiang-tiang akan kering sendiri dan nakhoda sudah tahu pedoman Boleh engkau datang padaku!

Penjelasan: Harapan seorang ibu bahwa anaknya kembali jika memperoleh banyak pengalaman.

Isi kata-kata penunjuk dalam puisi: angin bertiup ke benua, tiang kering, nahkoda, kembali pulang

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP, Halaman 108 Kegiatan 4.4, Termasuk Jenis Apa Puisi Di Bawah Ini?

4. Bait IV

Kembali pulang, anakku sayang, kembali ke balik malam!

Jika kapalmu telah rapat ke tepi Kita akan bercerita

"Tentang tinta dan hidupmu pagi hari."

Penjelasan: Impian seorang ibu jika anaknya pulang kembali

Isi kata-kata penunjuk dalam puisi: kembali ke balik malam, kita akan bercerita.

5. Kesimpulan:

Puisi Surat dari Ibu menceritakan harapan ibu yang anaknya mencari pengalaman hidup. Apabila anaknya sudah merasa cukup ibunya berharap sang anak kembali.

Disclaimer: Siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik. Portal Purwokerto tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.

Demikian kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 8 SMP halaman 104 105 Kegiatan 4.3, isi penjelasan puisi Surat dari Ibu.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah