Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 Halaman 124: Analisis Unsur Kebahasaan Novel Ronggeng Dukuh Paruk

- 2 November 2023, 15:25 WIB
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 Halaman 124.*
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 Halaman 124.* /Portal Purwokerto/ Kemdikbud


PORTAL PURWOKERTO- Kunci jawaban bahasa Indonesia kelas 12 halaman 124 membahas analisis unsur kebahasaan novel Ronggeng Dukuh Paruk karya Ahmad Tohari.

Kunci jawaban bahasa Indonesia kelas 12 halaman 124 ini merupakan uraian unsur kebahasaan novel Ronggeng Dukuh Paruk yang dikutip pada buku paket terbitan Kemdikbud.

Dalam buku paket Bahasa Indonesia Kelas 12 yang diterbitkan Kemdikbud tersebut, kutipan novel Ronggeng Dukuh Paruk ada pada halaman 121-124.

Yuk simak analisis unsur kebahasaan novel Ronggeng Dukuh Paruk dalam kunci jawaban bahasa Indonesia kelas 12 halaman 124 yang berkolaborasi dengan Hening Prihatini, S.Pd.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 Halaman 120, Analisis Unsur Intrinsik Ronggeng Dukuh Paruk

Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 Halaman 124

Apa saja unsur kebahasaan novel Ronggeng Dukuh Paruk? Unsur kebahasaan meliputi penggunanan bahasa dalam sebuah karya sastra.

Seperti misalnya, konjungsi, majas atau gaya bahasa, penggunaan kata kerja hingga penggunaan kata keterangan.

Novel karya Ahmad Tohari ini telah berkali-kali dicetak ulang sejak penerbitan perdananya di tahun 1982 yang kemudian juga diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama pada tahun 2003.

Novel ini kental akan unsur budaya Banyumasan sebab Ahmad Tohari merupakan penulis asal kabupaten di Jawa Tengah ini.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 Halaman 120, Analisis Unsur Intrinsik Ronggeng Dukuh Paruk

Menganalisis Unsur Kebahasaan Novel Ronggeng Dukuh Paruk

1. Gaya Bahasa: kerap ditemukan gaya bahasa atau yang disebut majas dalam novel ini. Salah satunya adalah majas metafora yang bisa ditemukan pada halaman 122 kutipan novel tersebut di buku bahasa Indonesia kelas 12. Yakni kutipan "...mengalahkan cengkeraman akar ketela...". 

2. Kata ganti: penggunakan kata ganti orang pertama juga orang ketiga bisa ditemukan dalam kutipan novel ini di halaman 122 buku Bahasa Indonesia kelas 12. Yakni pada kalimat "Mereka terengah-engah...". Kata mereka menggantikan tiga orang anak laki-laki.

3. Kata kerja aktif dan kata kerja pasif: kutipan kedua kata kerja ini bisa dilihat di banyak kalimat pada kutipan novel tersebut, ada pula penggunaan konjungsi kausalitas yang menggunakan kata karena dan akibatnya.

4. Kata kerja mental: dalam novel ini juga bisa ditemukan kata kerja mental.

Disclaimer: kunci jawaban bahasa Indonesia kelas 12 halaman 124 ini bukan jawaban mutlak. Portal Purwokerto tidak bertangung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x