Wisata Kolam Renang di Purwokerto Ramah Anak: Kidung Kampoengku dan Buken Jadi Wisata Populer di Banyumas

- 7 Juli 2023, 10:31 WIB
Ilustrasi kolam renang, Wisata Kolam Renang di Purwokerto Ramah Anak: Kidung Kampoengku dan Buken Jadi Wisata Populer di Banyumas
Ilustrasi kolam renang, Wisata Kolam Renang di Purwokerto Ramah Anak: Kidung Kampoengku dan Buken Jadi Wisata Populer di Banyumas /Renny T Hamzah/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Inilah wisata kolam renang di Purwokerto ramah anak, ada Kidung Kampoengku dan Buken yang jadi wisata populer di Kabupaten Banyumas.

Kolam renang di Purwokerto ini memiliki tarif terjangkau dengan air kolam yang segar dari mata air membuat pengunjung puas dengan kesegaran air lereng Gunung Slamet.

Lokasi parkir yang luas dan harga murah membuat wisata ini jadi tujuan untuk outbound sekolah, liburan keluarga. Tidak usah takut kelaparan karena wisata ini memiliki kantin.

Aneka pilihan kuliner ala Banyumas tersedia lengkap. Pengunjung juga tidak dibatasi untuk membawa bekal sendiri.

Baca Juga: Wisata Kopeng Semarang Paling Hits: Agrowisata Kopeng, Merbabu Park dan Taman Wisata Ramah Anak di Jawa Tengah

Outbound Kidung Kampoengku

Outbound di Kidung Kampoengku via GMaps
Outbound di Kidung Kampoengku via GMaps

Outbound Kidung Kampoengku berlokasi di Karangnangka Kecamatan Kedungbanteng. Dari kampus Unwiku ke arah utara melewati patung ikan dan ikuti plang yang mengarahkan.

Kidung Kampoengku buka setiap hari mulai pukul 07.00 sampai dengan pukul 17.00 WIB. Melansir dari banyumaskab.go.id pada Jumat, 7 Juli 2023, wisata ini berbasis desa.

Fasilitas yang tersedia di Kidung Kampoengku mulai dari wisata edukasi agro, river tubing, flying fox dan kolam renang yang airnya berasal dari mata air.

Baca Juga: 4 Hidden Gem Kuliner Enak di Purwokerto, Gudeg Koyor Mahesa hingga Bakso Nuklir, Dolan ke Banyumas Wajib Coba!

Anak-anak bermain river tubing di Kidung Kampoengku
Anak-anak bermain river tubing di Kidung Kampoengku

Air kolam renang Kidung Kampoengku yang tidak mengandung kaporit membuatnya jadi favorit karena anak-anak jadi tidak rentan alergi.

Tersedia tiga kolam renang. Dua kolam diperuntukkan untuk anak dan ada perosotan serta ember tumpah. Satu kolam memiliki kedalaman 1-1,5 meter bagi dewasa.

Harga tiket masuk Kidung Kampoengku sebesar Rp15 ribu per orang. Untuk menikmati fasilitas outbound, tarifnya bisa disesuaikan dengan jumlah orang yang ikut.

Kolam Renang Buken

Baca Juga: Rafting Bareng Anak di Curug Damar Payung Banyumas, Wisata Petualangan Dekat Purwokerto yang Rekomended

Fasilitas kereta mini di Buken
Fasilitas kereta mini di Buken Galih Prabashinta

Kolam renang Buken beralamat di Dusun II, Banjarsari Kulon, Kecamatan Sumbang buka setiap hari mulai pukul 07.00 sampai 17.00 WIB.

Tarif masuk Buken:
- HTM weekday Rp10 ribu, weekend Rp15 ribu
- Parkir motor 2 ribu, mobil 5 ribu

Kolam renang Buken memiliki beragam wahana permainan bagi pengunjung yang sudah selesai berenang. Tarif naik wahana tersebut berkisar Rp8 ribu.

Fasilitas ramah anak yang tersedia di Buken mulai kolam renang dengan mini waterboom, kebun binatang mini, mobil ATV, becak mini, skuter, trampolin, mandi bola dan kereta api mini.

Baca Juga: Wisata Kuliner dengan View Bagus di Purwokerto, Hidangan Enak dan Duduk di Saung, Jalannya Bisa Dilalui Mobil

Pengunjung bisa juga mengelilingi danau dengan menyewa perahu yang bisa diisi oleh beberapa orang atau naik bebek-bebekan yang dikayuh manual.

Lokasi Buken yang luas cocok sekali menjadi wisata tujuan piknik keluarga. Tersedia fasilitas karaoke yang bisa disewa oleh pengunjung.

Demikian rekomendasi taman wisata di Purwokerto yang memiliki kolam renang dan bisa main ATV sepuasnya.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x