Alhamdulillah, 9 Juta KPM Terima Bantuan 500 Ribu Januari 2024, Cukup Tulis NIK di cekbansos.kemensos.go.id

12 Januari 2024, 16:12 WIB
Alhamdulillah, 9 Juta KPM Terima Bantuan 500 Ribu Januari 2024, Cukup Tulis NIK di cekbansos.kemensos.go.id /Instagram @pdiperjuangan/

PORTAL PURWOKERTO - Alhamdulillah, 9 juta KPM terima bantuan bansos Rp500 ribu pada Januari 2024, cukup tulis NIK KTP di cekbansos.kemensos.go.id.

Keluarga Penerima Manfaat atau KPM berasal dari yang terdaftar sebagai penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Bansos ini hanya diberikan satu kali melalui rekening bank Himbara. Ikuti informasi sampai akhir untuk selengkapnya.

Apabila Anda memenuhi persyaratan, Anda akan menerima bantuan senilai Rp500 ribu melalui transfer bank atau pencairan tunai di Kantor Pos.

Baca Juga: Seneng Banget! KPM Terima Bansos Rp700 Ribu Langsung Cair, Jadwal Penyaluran BLT El Nino 2024 Bulan Januari

Ikuti langkah verifikasi bansos yang keluar pada tahun 2024 ini agar segera cair melalui Kantor Pos maupun rekening KKS pada Himbara.

Rp500 Ribu dari Bansos Apa?

Bantuan senilai Rp500 ribu diterima oleh 9 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tidak menerima PKH.

Nominal Rp500 ribu diterima KPM sekali saja melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) yang terhubung bank Himbara, seperti yang dilansir dari indonesiabaik.id.

Baca Juga: BSU BPJS Kembali di Tahun 2024? Kabarnya Pekerja Bisa Dapat Bansos Rp 2.400.000 Kali Ini, Cek Fakta!

Salah satu wilayah yang telah mengalirkan bantuan ini adalah Jawa Barat.

KPM dapat memverifikasi sebagai penerima bantuan Rp500 ribu dengan mengikuti langkah di bawah ini.

Cara Periksa Bansos

1. Siapkan kartu identitas yaitu KTP dan KK.

2. Kunjungi tautan cekbansos.kemensos.go.id.

3. Isi kolom alamat sesuai dengan informasi yang tercantum di KTP Anda.

4. Tulis nama lengkap dan masukkan kode verifikasi yang terdapat di kolom yang disediakan.

5. Lalu klik tombol 'CARI DATA'.

Sistem pemeriksaan bantuan sosial dari Kemensos akan menampilkan hasil pencarian sesuai dengan data yang dimasukkan.

Bansos Rp500 ribu muncul hanya pada nama yang terdaftar sebagai penerima bantuan BPNT dan bukan sebagai anggota PKH.

Penyaluran bantuan ini akan dilakukan melalui dua metode, yaitu transfer bank Himbara melalui KKS dan pencairan tunai di kantor pos.

Bagi pemilik KKS dengan warna merah putih, Anda dapat memeriksa saldo secara bertahap.

Pastikan untuk mencairkan saat bantuan asuk ke KKS milik penerima untuk menghindari saldo dikembalikan ke kas negara.

Sementara itu, bagi penerima manfaat yang tidak memiliki KKS, akan mendapat surat undangan resmi dari PT Pos Indonesia.

Demikianlah informasi terkait penyaluran tambahan bantuan sejumlah Rp500 ribu kepada keluarga penerima manfaat BPNT.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.

Tags

Terkini

Terpopuler