Tabel KUR BRI 2024, Cara Pengajuan Pinjaman Bisa Online kur.bri.go.id Bunga Bersubsidi, Berikut Langkahnya

28 Januari 2024, 12:31 WIB
Tabel KUR BRI 2024, Cara Pengajuan Pinjaman Bisa Online kur.bri.go.id Bunga Bersubsidi, Berikut Langkahnya /Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Informasi tabel KUR BRI 2024, cara pengajuan pinjaman bisa online kur.bri.go.id bunga ringan dapat subsidi pemerintah, berikut langkahnya.

Pada tahun 2024, diprediksi akan ada penambahan debitur KUR Baru hingga 1,8 juta orang, serta debitur yang kembali mengajukan hingga 1,4 juta pelaku usaha.

Melansir laman ekon.go.id, penyaluran kredit usaha rakyat ini melalui 43 penyalur termasuk di dalamnya BRI, Bank Mandiri, Pegadaian, Bank Jateng dan sebagainya.

Pinjaman KUR ini menyalurkan kredit pinjaman modal usaha maupun kredit investasi bagi pelaku UMKM melalui Bank Rakyat Indonesia.

Baca Juga: Cair Cepat Rp35 Juta, Ini Syarat KUR BRI 2024 Tanpa Jaminan, Cukup KTP Tanpa Dokumen NPWP

Tabel KUR BRI

Pendaftaran KUR BRI dilakukan dengan menyiapkan berkas dokumen KTP KK bukunikah/akta cerai, surat ijin usaha dan dokumen lain yang diminta bank penyelenggaran.

Pemohon KUR juga dipastikan harus memiliki usaha produktif yang berjalan minimal enam bulan, berusia paling muda 21 tahun/ sudah menikah dan tidak sedang menerima kredit serupa.

Nah untuk mengetahui tabel KUR BRI 2024 yang berisi angsuran per plafonnya maka bisa mengecek melalui simulasi di bawah ini.

Ilustrasi simulasi tabel angsuran Tangkap layar krediblog.id

Pengajuan KUR BRI online

Untuk mengajukan KUR BRI secara online ada beberapa hal yang perlu diperhatikan diantaranya pemohon sudah pernah mengajukan pinjaman di bank ini.

Alasannya karena pengajuan secara online, minimal pemohon sudah mengetahui simulasi, resiko apabila terlambat dalam melunasi dan sebagainya.

Pengajuan KUR BRI online bisa dilakukan melalui laman kur.bri.go.id yang dapat dibuka melalui handphone maupun laptop pemohon.

1. Klik "Ajukan Pinjaman"

2. Pilih "Daftar Disini" untuk yang belum punya akun.

3. Ikuti alur pendaftaran hingga verifikasi email.

4. Selesai mendaftar, masuk menggunakan akun tersebut.

5. Kemudian pilih "Ajukan Pinjaman KUR".

Jangan lupa baca ketentuan dan syarat yang berlaku serta pahami dengan seksama.

6. Klik centang pada opsi "Saya adalah nasabah BRI," "Setuju dan Ajukan Pinjaman," dan "I'm not a Robot."

7. Isi permintaan form data diri dengan benar.

8. Lengkapi informasi usaha dengan benar.

9. Input dokumen yang diminta.

10. Klik "Selanjutnya"

11. Isi nominal pinjaman dan tenor yang diajukan.

12. Pilih "Hitung Angsuran" untuk melihat simulasi cicilan.

13. Pilih "Ajukan Pinjaman" dan tunggu persetujuan muncul.

Sekian informasi pengajuan KUR BRI 2024 online melalui laman kur.bri.go.id serta tabel pinjaman hingga nominal besar ini.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.

Tags

Terkini

Terpopuler