Mau Langsung Cair Hingga Rp100 Juta? Ini Cara Mengajukan Pinjaman Online BCA Tanpa Jaminan yang Harus Dilakuka

- 11 Oktober 2022, 10:48 WIB
Mau Langsung Cair Hingga Rp100 Juta? Ini Cara Mengajukan Pinjaman Online BCA Tanpa Jaminan yang Harus Dilakukan
Mau Langsung Cair Hingga Rp100 Juta? Ini Cara Mengajukan Pinjaman Online BCA Tanpa Jaminan yang Harus Dilakukan /Portal Purwokerto/Galih Prabashinta PP/

PORTAL PURWOKERTO – Simak cara mengajukan pinjaman online BCA tanpa jaminan, bisa langsung cair ke rekening hingga Rp100 juta.

Sebelum membahas mengenai cara mengajukan pinjaman online BCA tanpa jaminan, perlu Anda ketahui bahwa akses pinjaman online BCA hingga saat ini baru sebatas mengenai Informasi dan syarat pengajuan.

Sementara untuk pembahasan pinjaman online BCA tanpa jaminan yang bisa langsung cair ke rekening dalam artikel ini, merupakan pinjaman BCA berupa KTA BCA Personal Loan.

Untuk pinjaman online BCA tanpa jaminan berupa KTA BCA Personal Loan juga tidak semua orang bisa mengaksesnya.

Baca Juga: BI Fast BCA Adalah? Simak 2 Cara Transfer Antarbank Melalui BI Fast di Aplikasi myBCA, Biaya Admin Lebih Murah

Lantaran, pinjaman online BCA tanpa jaminan berupa BCA Personal Loan saat ini hanya baru tersedia untuk kota-kota tertentu saja.

Daftar kota tersebut diantaranya, di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Magelang, Surakarta, Surabaya, Mojokerto.

Sementara untuk kota di luar Pulau Jawa yang bisa mengakses pinjaman online BCA tanpa jaminan berupa KTA BCA Personal Loan diantaranya, Medan, Batam, Tanjung Pinang, Palembang, Denpasar, Cakranegara dan Makassar.

Sedangkan untuk pinjaman online BCA tanpa jaminan yang pengajuan dan pencairannya bisa dilakukan secara online melalui aplikasi, hingga saat ini belum tersedia.

Halaman:

Editor: Rozak Abidin

Sumber: bca.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah