Tabel Angsuran KUR BRI 2024 Rp100 Juta Terbaru, Bisa Dicicil Berapa Tahun? Cek Cara Pengajuan Online

- 18 Januari 2024, 18:05 WIB
Iluatrasi. Tabel Angsuran KUR BRI 2024 Rp100 Juta Terbaru, Bisa Dicicil Berapa Tahun? Cek Cara Pengajuan Online.*
Iluatrasi. Tabel Angsuran KUR BRI 2024 Rp100 Juta Terbaru, Bisa Dicicil Berapa Tahun? Cek Cara Pengajuan Online.* /SHUTTERSTOCK/MACIEJ MATLAK

 

  • Akses kur.bri.co.id untuk pengajuan KUR BRI 2024.
  • Jika belum memiliki akun, maka klik Daftar dan input data diri serta email aktif untuk verifikasi akun di laman resmi BRI.
  • Jika akun sudah terdaftar, pilih ‘Ajukan Pinjaman’ dan login.
  • Pilih ‘Ajukan Pinjaman KUR’, dan pastikan Anda sudah membaca serta memahami syarat ketentuan yang tertera di layar.
  • Centang opsi “Saya adalah nasabah BRI” dan klik ‘Setuju dan Ajukan Pinjaman’ jika Anda sudah memahami syarat yang ada.
  • Verifikasi dengan klik opsi “i’m not a Robot”.
  • Mulai input informasi data diri secara benar dan lengkap sesuai identitas KTP.
  • Unggah berkas dokumen pendukung syarat pengajuan yang dibutuhkan.
  • Anda bisa masuk ke halaman pengajuan pinjaman dengan klik opsi ‘Selanjutnya’.

Baca Juga: Tanpa Jaminan, Daftar KUR BRI 2024 Sekarang Cuma Butuh KTP, Ini Tabel Angsuran Pinjaman 50 Juta

  • Input data pengajuan yang diinginkan, mulai dari nominal pinjaman dan tenor pelunasan.
  • Anda bisa mengetahui angsuran/ cicilan yang harus dibayar dengan klik opsi “Hitung Angsuran”.
  • Klik opsi “Ajukan Pinjaman” dan tunggu apakah pihak BRI akan menyetujui pengajuan pinjaman KUR BRI 2024 Anda atau tidak.

Sebagai catatan, pengajuan KUR BRI 2024 secara offline maupun online membutuhkan verifikasi pihak BRI dengan melakukan survey langsung ke lapangan untuk melihat kondisi usaha yang Anda jalankan.

Tabel Angsuran Rp100 Juta

Plafon pinjaman KUR BRI 2024 sebesar Rp100 juta bisa Anda ajukan dengan memilih jenis KUR BRI Kecil yang mempunyai nominal plafon cair Rp50 – Rp500 juta.

Tentu saja, syarat tambahan diperlukan di pengajuan plafon sampai dengan ratusan juta seperti kepemilikan NPWP, dan survey calon debitur apakah memiliki pinjaman sejenis di bank lain atau tidak.

Dikenakan bunga sebesar 6% per tahun, KUR BRI 2024 diprediksi memiliki tabel angsuran dengan cicilan murah seperti tahun 2023 lalu. Anda juga bisa mengambil opsi cicilan sampai dengan 5 tahun atau 60 kali angsuran.

Baca Juga: SYARAT Khusus Pengajuan Pinjaman KUR Mandiri 2024, Ini Panduan Lengkap Pengajuan Pinjaman yang Cepat dan Resmi

Berikut ini gambaran tabel angsuran KUR BRI 2024 plafon Rp100 juta dengan pilihan tenor pengembalian 1 sampai 5 tahun.

  • Cicilan 12 bulan: Rp9.533.333
  • Cicilan 18 bulan: Rp6.755.556
  • Cicilan 24 bulan: Rp5.366.667
  • Cicilan 36 bulan: Rp3.977.778
  • Cicilan 48 bulan: Rp3.283.333
  • Cicilan 60 bulan: Rp2.866.667

Anda bisa menghubungi customer service BRI untuk info lebih lanjut terkait KUR BRI 2024. Demikian informasi tentang tabel angsuran Rp100 juta KUR BRI 2024 terbaru dan cara pengajuan online nya yang mudah.***

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x