Rekomendasi Keset Handuk dengan Daya Serap yang Tinggi dan Berkualitas

- 23 Mei 2023, 17:23 WIB
Ini dia rekomendasi keset handuk dengan daya serap tinggi yang wajib kamu punya di rumah!
Ini dia rekomendasi keset handuk dengan daya serap tinggi yang wajib kamu punya di rumah! /Buzzfeed/

PORTAL PURWOKERTO - Keset menjadi salah satu benda yang pasti dibutuhkan oleh setiap rumah. Tentu saja, salah satu kegunaan paling utama dari keset adalah mencegah lantai rumah agar nggak becek atau basah karena tetesan air. Keset sendiri memiliki beberapa macam jenis dengan tingkat daya serap yang berbeda-beda. Salah satu jenis keset yang memiliki daya serap tinggi adalah keset handuk. 

Pada artikel ini, kamu akan mengetahui beberapa rekomendasi keset handuk, contohnya keset handuk truu, dengan daya serap yang tinggi dan berkualitas untuk menjaga lantai rumah tetap kering. Selain itu, keset-keset handuk ini juga memiliki beragam pilihan motif yang cantik. Jadi, kamu bisa bebas menyesuaikan warna serta motif keset handuk agar tetap selaras dengan warna dinding rumah atau tema ruangan. 

 

6 Rekomendasi Keset Handuk dengan Daya Serap yang Tinggi dan Berkualitas

Seringnya, banyak orang nggak terlalu memperhatikan pemilihan keset rumah yang tepat. Padahal, keset yang dipilih dengan benar dapat lebih awet serta mampu mempercantik tampilan seisi rumah. Di pasaran, kamu pasti sering melihat keset dengan bahan yang tipis. Nah, keset yang memiliki bahan tipis seperti itu, biasanya memiliki daya serap yang nggak terlalu tinggi. 

Air yang nggak terserap dengan baik oleh keset hanya akan membuat lantai rumah menjadi lembab. Maka dari itu, kamu harus mulai memperhatikan kualitas keset yang akan digunakan di rumah. Keset jenis handuk menjadi pilihan paling tepat untuk mencegah lantai seisi rumah menjadi lembab. Sama halnya seperti jenis keset lainnya, keset handuk juga memiliki ukuran yang beragam. 

Baca Juga: Apa Itu Joki Pinjol? Ternyata Bertebaran di Media Sosial!

Sebaiknya, sesuaikan ukuran keset handuk yang hendak kamu beli dengan luas kapasitas ruangan di rumah. Tak ada salahnya juga untuk memilih keset handuk dengan beragam motif di tiap ruangan demi menciptakan kesan yang berbeda. Berikut ini beberapa keset handuk dari beberapa merk yang terbukti memiliki kualitas terbaik:

1. TRUU Keset Handuk Hexamono Blue, Ciptakan Kesan Dinamis

blibli.com
blibli.com

Keset yang memiliki motif menyerupai bentuk hexagonal atau segienam ini dapat menjadi pilihan tepat untuk menciptakan kesan dinamis. Selain itu, keset ini terbuat dari serat wol sintetis. Meski begitu, serat wol sintetis tetap memiliki tingkat elastisitas serupa dengan serat wol alami. 

Tentunya, keset dari merk TRUU ini juga memiliki tingkat daya serap yang tinggi sehingga air dapat lebih mudah terserap dengan baik. Dijamin, lantai rumah kamu akan tetap kering. Kamu juga nggak perlu khawatir dengan warna keset handuk yang akan luntur ketika dicuci. 

Untuk membersihkannya pun nggak terlalu sulit karena keset handuk dari TRUU ini nggak terlalu tebal dan berat. Berbeda halnya dengan keset lainnya yang berbulu panjang, keset handuk dari TRUU memiliki serat bulu yang pendek dan tipis sehingga lebih mudah kering. 

2. TRUU Keset Handuk Shutter Latte

Blibli.com
Blibli.com

Masih dengan keset handuk dari merk TRUU, bedanya keset satu ini memiliki motif menyerupai bentuk kelopak bunga yang sedang mekar. Keset ini memiliki perpaduan warna yang cukup unik dan menciptakan kesan kalem. Cocok sekali untuk dipakai di area kamar, ruang tamu atau ruang keluarga. 

Baca Juga: Berapa Hadiah Malaysia Masters 2023 Daihatsu? Ini Rincian Uang Tunai dan Poin yang Didapat Sang Juara

Serat bulu dari keset ini juga terbilang pendek sehingga lebih cepat kering apabila terkena tetesan air. Kamu juga nggak akan mendapati lantai kamar atau ruangan yang lembab. Selain itu, motif keset yang modern juga dapat membuat tampilan ruangan semakin bagus. 

3. TRUU Keset Handuk Emboss Stripe untuk Kesan Minimalis

Blibli.com
Blibli.com

Saat ini, kebanyakan interior pada rumah mengusung tema minimalis. Tema ini identik dengan penggunaan warna yang terbilang simpel. Nah, keset handuk ini sangat cocok untuk melengkapi tema interior minimalis di rumah kamu. Desainnya pun terbilang sangat simpel. Namun, keset handuk ini tetap dapat terlihat bagus untuk diletakkan di ruangan yang sering dilewati orang. 

Terlebih dengan adanya aksen stripe yang terkesan minimalis dan modern. Berbeda halnya dengan keset TRUU di atas, keset handuk ini menggunakan serat katun halus. Keset ini juga anti robek sehingga penggunaannya pun lebih awet. Metode emboss yang diterapkan, menjadikan keset handuk ini terasa sangat halus ketika bersentuhan dengan kulit. Terdapat beberapa variasi warna yang bisa kamu pilih, yaitu warna grey, dark blue, brown dan dark grey.

4. Chalmer Keset Handuk Natural 

Blibli.com
Blibli.com

Nah, keset handuk yang satu ini memiliki 11 pilihan warna berbeda untuk melengkapi isi rumah kamu. Motif pada keset handuk ini pun terbilang cukup unik, yaitu perpaduan antara motif stripe dan kotak-kotak. Untuk ukurannya terbilang standar, yaitu 40 cm x 60 cm saja. Namun, terdapat pula keset handuk berukuran besar atau jumbo untuk disesuaikan dengan kebutuhan pribadi. 

Keset dari Chalmer ini juga sangat cocok untuk digunakan di kamar mandi, kamar tidur, ruang keluarga hingga pintu masuk. Berhubung keset handuk ini memiliki serat pendek yang padat, kamu nggak akan kesusahan untuk membersihkan sekaligus mengeringkannya. 

5. Terry Palmer Keset Handuk Motif Cinnamoroll Madena Navy

Blibli.com
Blibli.com

Bagi kamu yang menyukai keset handuk bermotif elegan, maka keset handuk dari Terry Palmer ini bisa menjadi pilihan paling tepat. Motif bunga-bunga dengan perpaduan warna dark blue dan putih mampu menciptakan kesan elegan sekaligus minimalis. Namun, kamu juga dapat menemukan motif-motif lainnya yang tak kalah bagus. 

Ukuran pada keset handuk ini pun terbilang standar, nggak terlalu besar dan nggak terlalu kecil sehingga kamu dapat meletakkannya di mana saja. Keset ini pun terbuat dari material berkualitas dan memiliki daya serap yang tinggi. Keunggulan lainnya pada keset handuk ini adalah mudah dicuci dan dikeringkan. 

Kamu hanya perlu mengeringkannya di bawah sinar matahari. Selain itu, keset handuk ini juga nggak akan berjamur karena terbuat dari 100% bahan katun. 

6. Dunlopillo Keset Handuk Hotel Tebal

Blibli.com
Blibli.com

Merk keset handuk dari Dunlopillo ini juga memiliki kualitas yang baik serta daya serap tinggi. Materialnya terbuat dari bahan katun tebal, layaknya keset handuk ala hotel. Selain itu, ukurannya pun cukup lebar namun nggak akan memakan tempat sama sekali, yaitu hanya berukuran 40 cm x 60 cm saja. 

Baca Juga: Profil Biodata Rizky Pahlevi Mantan Rebecca Klopper, Kipe Terseret Video 47 Detik Viral: Umur, IG dan Orangtua

Jadi, kamu tetap dapat meletakkannya di ruangan mana saja. Keset handuk ini juga memiliki variasi warna yang berbeda-beda. Tersedia warna army green, brown, dark brown, dark grey dan emerald green. Semua warnanya pun cantik-cantik dan terlihat elegan. 

Supaya keset handuk tetap memiliki daya serap yang baik, sebaiknya hindarilah penggunaan pemutih pada saat proses pencucian keset. Cukup gunakan air bersih yang mengalir serta detergen secukupnya. Kamu juga perlu rutin membersihkan keset handuk agar nggak ada kotoran yang membandel. 

 

Kamu dapat menemukan merk keset handuk di atas melalui Blibli. Pastinya, harga lebih terjangkau dan produk dijamin original. Nah, itulah 6 rekomendasi keset handuk keset handuk dengan daya serap yang tinggi dan berkualitas yang bisa kamu coba beli untuk di rumah. Yuk, belanja sekarang.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x