Waduh! Irjen Ferdy Sambo Terjerat Kasus Kematian Brigadir J Jadi Sorotan Media Asing

- 13 Agustus 2022, 06:25 WIB
Media Asing Soroti Kasus Ferdy Sambo terjerat kasus kematian Brigadir J
Media Asing Soroti Kasus Ferdy Sambo terjerat kasus kematian Brigadir J /foto Pikiran-Rakyat.Com/

 

PORTAL PURWOKERTO - Kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J yang berujung pada penetapan mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo sebagai tersangka menjadi perhatian media asing.

Kasus yang melibatkan Ferdy Sambo tersebut diberitakan oleh media asing mulai dari Asia hingga Eropa.

Pemberitaan oleh media asing atas kasus Brigadir J dan Ferdy Sambo mulai muncul sejak bulan Juli 2022 hingga saat penetapan Sambo sebagai tersangka. Berikut pemberitaan media asing tersebut.

Baca Juga: Ferdy Sambo NGAKU Salah dan Akui Rekayasa Kasus Brigadir J, Seali Syah: Urusan Rumah Tangga, Ada Korban Jiwa

Berikut sejumlah pemberitaan media asing mengenai Ferdy Sambo:

1. Asia Times

Asia Times pada tanggal 11 Agustus 2022 memuat artikel berjudul "Cop-on-cop killing rocks and roils Indonesia”.

Pada awal artikel disebutkan kemarahan publik dan intervensi langsung dari Presiden Joko Widodo mendorong penangkapan terhadap seorang jendral polisi yang kuat yang diduga terlibat dalam pembunuhan Brigadir J dan upaya menutup-nutupi peristiwa tersebut.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x