Anak Demam? Ini Resep Herbal Turunkan Demam ala dr Zaidul Akbar

- 5 Februari 2022, 20:44 WIB
Anak Demam? Ini Resep Herbal Turunkan Demam ala dr Zaidul Akbar
Anak Demam? Ini Resep Herbal Turunkan Demam ala dr Zaidul Akbar /Tangkapan layar kanal YouTube/dr. Zaidul Akbar Official.

PORTAL PURWOKERTO - Anak anak sering sekali mengalami sakit demam karena imunitas tubuh masih lemah.

Anak dikatakan demam apabila suhu tubuh sudah melewati batas normal diatas 37,2 derajat Celsius.

Tidak selamanya demam itu berarti buruk boleh jadi baik karena dapat menjadi pertanda jika tubuh anak sedang aktif melawan infeksi.

Demam biasanya disebabkan karena ada peradangan, imunisasi, diare dan beberapa hal karena efek sakit.

Baca Juga: Obati Ambeien dengan Resep Herbal ala dr Zaidul Akbar, Gampang dan Murah

Anak anak yang demam biasanya menunjukkan gejala mudah rewel, pemarah, nafsu makan menurun, menangis bahkan bisa kejang.

Saat anak sedang demam sebaiknya jangan dipakaikan pakaian yang tebal dan diselimuti sebab akan semakin meningkatkan suhu tubuh.

Ada resep herbal ala dr Zaidul Akbar untuk mengatasi demam yang terjadi pada anak anak.

Mengutip dari buku 'Resep Sehat JSR: 200 Resep Menyehatkan dr. Zaidul Akbar' terbitan tahun 2021, ramuan penurun demam ini dapat diberikan pada anak usia di atas 6 bulan.

Baca Juga: 10 Manfaat Minum Rebusan Daun Salam Menurut dr Zaidul Akbar, Simak!

Bahan bahan herbalnya sangat sederhana, hanya rimpang kunyit madu.

Kunyit adalah salah satu rimpang herbal yang multi khasiat karena kandungan kandungan mineral didalam kunyit sangat beragam yang baik untuk kesehatan tubuh.

Nutrisi yang terkandung dalam kunyit antara lain kurkumin, zat besi, kalsium, magnesium, zinc, dan masih banyak lagi.

Khasiat kunyit untuk menurunkan tekanan darah, obat malaria, meredakan rematik, serta sebagai antiradang.

Baca Juga: Obat Herbal Untuk Mengatasi Bronkitis dan Asma ala dr Zaidul Akbar

Di samping itu, kunyit ternyata juga bagus untuk digunakan sebagai obat penurun demam anak karena zat inflamasi/ anti radang didalamnya.

Selengkapnya, berikut resep untuk menurunkan demam pada anak seperti dibagikan dr. Zaidul Akbar dalam buku karangannya.

Bahan bahan yang diperlukan:

- Kunyit sebesar jari kelingking orang dewasa
- Madu secukupnya
- Air secukupnya

Cara Membuat :

1. Cuci bersih kunyit dan blender
dengan air hingga halus.

Baca Juga: Minuman Herbal Agar Sel Tubuh Kembali Segar ala dr Zaidul Akbar, Bahannya Rempah Alami

2. Diamkan hingga larutan kunyit mengendap.

3. Ambil sari larutan kunyit (bagian yang jernih), kemudian tambahkan madu.

4. Siap diminum.

Tips membantu menurunkan demam dengan mengompres dengan air hangat di ketiak dan selangkangan.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah