Ini Syarat yang Harus Diketahui Jika Ingin Terima Bantuan PNM Mekar, Sudah Terpenuhi Semua?

13 Februari 2021, 19:00 WIB
Ilustrasi bantuan umkm Rp2,4 juta Kemenkop UKM /Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Bagi warga yang ingin menerima bantuan PNM Mekar perlu mengetahui beberapa syarat berikut.

Bantuan senilai Rp2,4 juta melalui PNM Mekar diberikan kepada warga yang memenuhi syarat ini.

Untuk menerima bantuan BLT UMKM ini, penerima harus menjadi nasabah PNM Mekar. Selain hal tersebut, 10 syarat perlu dipertimbangkan agar menjadi salah satu penerima bansos ini.

Baca Juga: Lakukan Ini Jika Ingin Dapat BPUM 2021 PNM Mekaar Rp2,4 Juta, Mudah Kok!

Lantas, apa saja syarat penerima bantuan UMKM ini? Apakah Anda sudah termasuk didalamnya?

Adapun beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk mendapatkan bantuan adalah sebagai berikut ini:

1. Perempuan

2. Warga Negara Indonesia

3. Merupakan nasabah aktif PNM Mekar

4. Memiliki usaha mikro

5. Bukan PNS/TNI/POLRI

6. Belum pernah mengakses KUR

Baca Juga: 5 Aturan PNM Mekaar, Begini Cara Dapatkan Banpres UMKM 2021 Rp2,4 Juta Langsung ke Rekening BNI

7. Tidak sedang mengakses KUR (Kredit Usaha Rakyat)

8. Bukan Pegawai BUMN/BUMD

9. Belum pernah menerima BPUM tahap pertama

10. Jika sudah tidak menjadi nasabah aktif, maka harus mendaftar sebagai nasabah aktif PNM Mekar jika namanya terdaftar sebagai penerima BPUM.

Diketahui, sebelum menjadi nasabah PNM Mekar, beberapa aturan harus terpenuhi. 

Baca Juga: 3 Cara Mendapatkan Bantuan PNM Mekar 2021 Lengkap, Wajib Jadi Nasabah Aktif dan Siap Tanggung Renteng

1. Permohonan

Untuk bisa menjadi nasabah aktif PNM Mekar, caranya adalah mengajukan permohonan. Bisa dengan mengunjungi kantor cabang PNM Mekar terdekat atau melalui petugas PNM.

Untuk mengakses pembiayaan, minimal ada satu kelompok dan anggotanya 10 orang.

2. Survei

PNM Mekar akan melakukan survey jika permohonan pembiayaan diterima.

Baca Juga: Jadwal Pencairan Bantuan UMKM 2021 Bulan Februari Untuk BRI, Penerima BPUM PNM Mekar Cek di Sini

3. 'Sekolah'

Bimbingan teknis biasanya disebut oleh beberapa ibu sebagai 'sekolah'. Tujuannya untuk mengetahui apa saja aturan, hak dan kewajiban nasabah PNM Mekar.

4.Pencairan Disaksikan Kelompok

Pencairan pembiayaan di PNM Mekar harus disaksikan oleh anggota kelompok dan ketua kelompok pembiayaan.

5. Tanggung Renteng

Nasabah PNM Mekar harus siap tanggung renteng dan membayar angsuran dengan rutin. Harus datang langsung dan tidak boleh diwakilkan saat mencicil angsuran, kecuali ada keperluan mendadak.

Baca Juga: Bansos 2021 Selain BLT BPJS, Ada Bantuan PNM Mekar dan BLT UMKM BRI Cair Bulan Februari

Anda tak bisa mendapatkan bantuan PNM Mekar kembali jika sudah tercatat pernah mendapatkan bansos 2021 ini sebelumnya.***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler