Tidak Termasuk Stasiun Purwokerto, Sepuluh Stasiun Kereta Api Buka Layanan Rapid Test Antigen

- 21 Desember 2020, 13:34 WIB
suasana penumpang kereta api jarak jauh /PRFM News
suasana penumpang kereta api jarak jauh /PRFM News /

PORTAL PUROKERTO - Sebanyak sepuluh stasiun menyediakan layanan rapid test antigen, dengan harga tarif layanan Rp105.000 per orang.

"Layanan ini tersedia melalui Sinergi BUMN dengan Rajawali Nusantara Indonesia Grup," ujar Dadan.

Pada tahap awal, layanan tersebut tersedia di Stasiun Gambir, Pasar Senen, Kiaracondong, Cirebon Prujakan, Tegal, Semarang Tawang, Yogyakarta,  Surabaya Gubeng, dan Surabaya Pasar Turi.

Baca Juga: Daftar Rumah Sakit di Purworejo yang Melayani Rapid Test Antigen Lengkap dengan Harganya

EVP Corporate Secretary KAI Dadan Rudiansyah dalam rilis yang diterima Portal Purwokerto Senin 21 Desember 2020 layanan rapid test  antigen baru ada di 10 stasiun.

 “Baru 10 stasiun yang lainnya akan  menyusul. Layanan tersebut mulai  operasional mulai hari ini Senin 21 Desember hingga 8 Januari 2021.

Dijelaskan, dikarenakan proses pelayanan rapid test antigen memakan waktu lebih lama dibanding Rapid Test Antibodi, maka calon pelanggan agar menyiapkan waktu yang cukup untuk melakukan tes tersebut.

Baca Juga: Mulai Besok Penumpang Kereta Api Wajib Rapid Test Antigen Negatif , Tak Berlaku di Sumatera

Masyarakat yang ingin menggunakan layanan rapid test antigen di Stasiun, diimbau untuk melakukannya H-1 perjalanan untuk menghindari keterlambatan jika dilakukan di hari keberangkatan.

Halaman:

Editor: Eviyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x