Ponpes Al Kafiyah: Imam Salat Wanita dan Punya Gerakan Aneh, Viral Setelah Al Zaytun

- 29 Juni 2023, 19:30 WIB
Berita Heboh Ponpes Al Kafiyah Pimpinan Ustazah Umariyah.Ponpes Al Kafiyah: Imam Salat Wanita dan Punya Gerakan Aneh, Viral Setelah Al Zaytun.*
Berita Heboh Ponpes Al Kafiyah Pimpinan Ustazah Umariyah.Ponpes Al Kafiyah: Imam Salat Wanita dan Punya Gerakan Aneh, Viral Setelah Al Zaytun.* /

 

PORTAL PURWOKERTO – Setelah pondok pesantren Al Zaytun viral, kini giliran pondok pesantren Al Kafiyah yang mengikuti jejak viral nya AL Zaytun lantaran ajaran agamanya yang dianggap aneh.

Belum lama ini masyarakat digegerkan dengan pondok pesantren Al Zaytun yang ada di Jawa Barat, dan menuai polemik lantaran dianggap pembelajaran di pondok pesantren tersebut tidak sesuai dengan ajaran Islam.

Pondok pesantren Al Zaytun sendiri saat ini sedang ditangani oleh Gubernur Jawa Barat yakni Ridwan Kamil.

Dimana Gubernur Jawa Barat tersebut belum lama ini bertemu dengan Menkopolhukam Mahfud MD untuk mengambil keputusan terkait kegiatan pondok pesantren Al Zaytun.

Baca Juga: Al Zaytun Dimana? Kontroversi Ponpes Al Zaytun dan Kenapa Ponpes Al Zaytun Didemo Ribuan Massa 22 Juni 2023

Dan ternyata persoalan pondok pesantren Al Zaytun yang masih ramai dibicarakan pun sekarang kalah viral dengan pondok pesantren Al Kafiyah saat ini. Lalu, kenapa ponpes AL Kafiyah viral?

Bagaimana tidak, warganet dihebohkan dengan viral nya gerakan salat yang diimami oleh seorang wanita dengan makmum berjumlah 3 orang pria dibelakangnya yang disebut sebagai aliran dari pondok pesantren Al Kafiyah.

Jika di Islam seorang imam diwajibkan adalah seorang pria, tetapi berbeda dengan apa yang dilakukan oleh sejumlah orang yang disebut sebagai pengikut ponpes Al Kafiyah.

Hal ini membuat video yang diunggah oleh akun @maulana11 di Snack Video membuat banyak warganet heran dan bahkan ada yang berkomentar bahwa Al Kafiyah hanya membuat konten belaka.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x