Pertama Kali Blusukan di Solo untuk Cek Vaksinasi, Gibran Rakabuming Langsung Dirangkul Pedagang

28 Februari 2021, 12:01 WIB
Usai Dilantik Jadi Wali Kota Solo Gibran Blusukan ke Pasar Gede dan melakukan beberapa kegiatan lainnya. /ANTARA


PORTAL PURWOKERTO – Gibran Rakabuming Raka, kini telah resmi menjabat sebagai Walikota Surakarta atau Solo.

Tak membuang banyak waktu, setelah dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gibran segera memulai blusukan pertamanya di Solo sebagai walikota.

Setelah proses pelantikan usai, bersama wakilnya Teguh Prakosa, Gibran mendatangi Pasar Gede untuk memeriksa persiapan vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Hari ini Dilantik Sebagai Walikota Solo, Ganjar Prawono Hanya Undang Tiga Pemenang Pilkada

Baca Juga: Gubernur Sulawesi Selatan Bantah Terima Uang Rp5,4 Miliar, Nurdin Abdullah: Demi Allah Demi Allah!

Kegiatan yang menjadi ciri khas Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini kini ditiru oleh anaknya, Gibran Rakabuming Raka. 

Para pedagang menyambut dengan antusias kedatangan Gibran. Tak sedikit yang turut mendoakan kepemimpian Gibran-Teguh akan membawa kemajuan bagi Kota Solo.

Dilansir dari PMJ News, Gibran dan Teguh mendapatkan penjelasan mengenai vaksinasi dari Kepala Dinas Kesehatan Kota Surakarta, dr Siti Wahyuningsih, di lantai 2 Pasar Gede.

Baca Juga: Pelantikan Virtual, Ganjar Pranowo Mewajibkan Kepala Daerah dan Pemerintahan Punya Akun Media Sosial

“Kita kebut vaksin untuk sektor-sektor produktif, yaitu di pasar-pasar, kalangan guru, pegiat pariwisata, pokoknya kita kebut. Kuncinya divaksin agar bisa cepat pemulihan ekonomi,” kata Gibran, pada Sabtu, 27 Februari 2021.

Selesai dari Pasar Gede, kini giliran Pasar Klewer yang disambangi oleh Gibran dan Teguh. Ada peristiwa unik dalam perjalanan Gibran meninggalkan Pasar Gede. Seorang pedagang buah Pasar Gede, Suharni, tetiba merangkul Gibran seraya memayunginya. Ia pun memanjatkan doa untuk Gibran.

“Selamat, Mas. Semoga lancar. Matur nuwun. Mugi nanti mimpin bawa berkah buat wong cilik. Besok kami siap vaksin, semoga setelah divaksin, dagangannya laris manis,” ujar Suharni.

Baca Juga: Menkes Budi Gunadi Izinkan Vaksin Jalur Mandiri, Pemerintah Pesan 30 Juta Vaksin Sinopharm

Dialog dengan Pedagang Pasar Klewer

Setibanya di Pasar Klewer, Gibran tak lupa berdialog dengan para pedagang pasar. Pasar Klewer merupakan salah satu pasar sentra transaksi pakaian terbesar di Jawa Tengah.

“Semua siap divaksin? Apa ada yang menolak?” tanya Gibran.

Beragam jawaban dilontarkan oleh para pedagang, termasuk yang tak bersedia lantaran merasa takut disuntik. Gibran menutup blusukannya dengan menenangkan para pedagang agar tak lagi takut divaksin.

Baca Juga: Asik Dugem Ditengah Pandemi, Millen Cyrus Diamankan Polisi Akibat Tes Urin Kembali Positif Narkoba

“Vaksin aman dan halal. Semoga nanti semua pedagang bisa ikut vaksin semua. Nggak usah takut. Biar pasarnya balik rame lagi, jadi laris, karena biar nggak takut Covid-19 lagi,” tutur Gibran.

Gibran Rakabuming Raka bersama dengan Teguh Prakosa merupakan pasangan Walikota dan Wakil Walikota Kota Surakarta yang terpilih untuk masa jabatan 2021-2026.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler