Biodata Taisei Marukawa, Profil Captain Tsubasa Persebaya Surabaya di Liga 1 Indonesia

- 5 Maret 2022, 09:02 WIB
Profil dan Biodata Taisei Marukawa, Captain Tsubasa Persebaya Surabaya di Liga 1 Indonesia
Profil dan Biodata Taisei Marukawa, Captain Tsubasa Persebaya Surabaya di Liga 1 Indonesia /instagram/@taiseimarukawa

PORTAL PURWOKERTO - Profil dan Biodata Taisei Marukawa akan dibahas lengkap dari karier, agama hingga prestasinya diartikel ini. Taisei Marukawa merupakan salah satu pemain Persebaya yang bersinar di Liga 1 Indonesia musim 2021/2022. Berseragam Persebaya Surabaya, Taisei Marukawa selalu menjadi andalan coach Aji Santoso.

Taisei Marukawa merupakan pemain sepak bola asal jepang yang bergabung dengan Persebaya Surabaya pada Mei 2021 tahun lalu. Bermain untuk Persebaya Surabaya di Liga 1 Indonesia, membuat namanya melejit dikancah persepakbolaan Tanah Air.

Permainannya yang apik di Liga 1 Indonesia, membuat Taisei Marukawa dijuluki Captain Tsubasa dari Jepang. Animasi Captain Tsubasa dahulu sempat digemari banyak orang di Indonesia. Gaya permainan Taisei Marukawa tersebut, mengingatkan kita dengan gaya bermain Tsubasa Ozora.

Baca Juga: Biodata dan Karir Maverick Vinales yang jadi 'Pemula' Usai Gabung dengan Aprillia Racing Team Gresini

Karier Sepak Bola Taisei Marukawa

Sebelum bergabung bersama Persebaya, Taisei Marukawa mengawali karier juniornya bersama Hiroshima Minami High School pada tahun 2014-2015. Kemudian Marukawa melanjutkan karier juniornya di tim sepak bola Chuo University dari tahun 2015-2019.

Taisei Marukawa akhirnya memulai karier profesionalnya di Eropa. Pada tahun 2019, Marukawa bergabung dengan Senglea Athletic FC, tim asal Malta. Tidak berselang lama, Taisei Marukawa pindah tim dengan memperkuat Valletta FC (Malta) dan FC Noah Jurmala (Latvia). Marukawa didatangkan langsung dari Noah Jurmala dengan nilai transfer sebesar Rp 1,6 Miliar.

Prestasi Taisei Marukawa

Kemampuan bermain Taisei Marukawa tidak diragukan lagi. Bermain di Liga 1 Indonesia, Taisei berhasil mencetak 14 gol dan 9 asist dalam 26 pertandingan. Raihan gemilang tersebut menempatkan dirinya dideretan top skor dan top asist Liga 1 musim 2021/2022.

Baca Juga: Biodata Hero The Lion Tito Petinju Yang Meninggal Dunia Setelah Beberapa Hari Koma di Rumah Sakit

Bermain di Liga 1 bersama Persebaya, Taisei Marukawa berhasil mendapatkan dua kali Best Player of the Month. Prestasi tersebut didapatkan Marukawa pada bulan Oktober dan Desember tahun 2021.

Berikut Biodata Taisei Marukawa

Nama Lengkap : Taisei Marukawa

Tempat Lahir : Hiroshima

Tanggal Lahir : 30 Juni 1997

Asal Negara : Jepang

Tinggi Badan : 170 cm

Posisi : Pemain gelandang serang dan sayap

Baca Juga: Biodata Erling Halland Pemain Muda Asal Norwegia yang Menjadi Komoditas Panas Eropa

Nomor Punggung : 10

Akun Instagram : @taiseimarukawa

Demikian informasi mengenai profil dan biodata Taisei Marukawa, Captain Tsubasa yang bersinar di Liga 1 Indonesia.***

Editor: Eviyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah