[Update Covid-19 Seminggu] Bertambah 181 Kasus Positif Covid-19 di Banyumas dengan 10 Kasus Kematian

- 20 Februari 2021, 11:33 WIB
Ilustrasi Covid-19 di Banyumas
Ilustrasi Covid-19 di Banyumas /Pete Linforth/Pixabay/

PORTAL PURWOKERTO – Banyumas masuk zona oranye Covid-19 setelah menjalani PPKM Jawa-Bali selama empat pekan sejak pertengahan Januari 2021 lalu.

Saat ini, PPKM Mikro di Banyumas tetap diterapkan dengan fokus skala lebih kecil yakni daerah tingkat Desa hingga RT/RW.

Sejak ditetapkannya Banyumas masuk zona oranye Covid-19, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas menerapkan berbagai pelonggaran kegiatan masyarakat meski PPKM Mikro masih dilaksanakan.

Baca Juga: Puskesmas Kaligondang Purbalingga Ditutup 3 Hari, Buntut 8 Nakes Positif Covid-19

Seperti diberitakan Portal Purwokerto, Pemkab Banyumas memberi pelonggaran terhadap masyarakat yang ingin menyelenggarakan hajatan dengan beberapa syarat termasuk mendapat izin dari pihak terkait dan menyelenggarakan hajatan tanpa prasmanan serta hiburan dengan biduan.

Dalam seminggu tepatnya sejak tanggal 15 Februari 2021 hingga 19 Februari 2021, tercatat penambahan jumlah kasus positif Covid-19 di Banyumas berdasarkan data yang dihimpun Tim Portal Purwokerto dari situs Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng).

Baca Juga: Instagramable Banget! Family Time Liburan di Purwokerto, Ini Tempat Kuliner dan Nongkrong Keluarga

Pada Senin, 15 Februari 2021, tercatat angka kasus Covid-19 di Banyumas mencapai 6.201 kasus dengan angka kematian Covid-19 di Banyumas mencapai 248 kasus.

Sedangkan kasus kesembuhan pada Senin tercatat sebanyak 5.497 kasus dengan 474 kasus positif Covid-19 dirawat di Rumah Sakit atau isolasi mandiri.

Pada 19 Februari 2021, tercatat penambahan kasus sebanyak 181 kasus Covid-19 dengan total kasus 6.382 dengan angka kematian Covid-19 di Banyumas mencapai 258 kasus.

Baca Juga: Liburan di Purwokerto Pas Malam, Lapar? Ini 6 Spot Kuliner Malam Kaki Lima, Cek Ketiga Instagramable

Jika dihitung, angka kematian Covid-19 di Banyumas dari awal minggu hingga Jumat, tercatat adanya penambahan 10 kasus. Peningkatan kasus kematian terbanyak terjadi pada hari Selasa yakni 6 kasus dalam sehari.

Sedangkan di hari lain dalam minggu ini tercatat berkurang yakni sekitar 1-3 kasus per hari. Bahkan, pada hari Kamis, 18 Februari 2021, tercatat nol angka kematian akibat Covid-19.

Meski demikian, tingkat kesembuhan pasien Covid-1 9 di Banyumas juga turut meningkat yakni mencapai 171 kasus.

Baca Juga: 5 Cara Cepat Daftar UMKM Online, Bersiap untuk Daftar BLT UMKM 2021 Tahap 3!

Baca Juga: Alhamdulillah, Banyumas Lepas dari Zona Merah Covid-19, Pelonggaran Diterapkan, Hajatan Boleh Dengan Izin

Banyumas masuk zona oranye Covid-19 dan pelonggaran banyak diberlakukan oleh Pemkab setempat namun, Bupati Banyumas Achmad Husein menghimbau warga masyarakat di wilayahnya untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan agar dapat menekan angka kasus Covid-19.***

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah