Besok Hari Terakhir ASN Ngantor, Ini Jadwal Pemkab Cilacap Selama Libur Lebaran 2024: Ada Open House

- 4 April 2024, 16:12 WIB
Tanggal 5 April 2023, Hari Terakhir ASN Ngantor, Berikut Kegiatan Pemkab Cilacap Selama Libur Lebaran Ada Open House.*
Tanggal 5 April 2023, Hari Terakhir ASN Ngantor, Berikut Kegiatan Pemkab Cilacap Selama Libur Lebaran Ada Open House.* /Instagram.com/@awaluddin_muuri

 

PORTAL PURWOKERTO - Tanggal 5 April 2024 menjadi hari terakhir bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) masuk kantor. Cuti bersama Lebaran yang ditetapkan oleh pemerintah mulai pada tanggal 8-15 April 2024.

Sehingga mulai Sabtu, 6 April 2024, ASN termasuk di Pemkab Cilacap mulai libur dan tidak perlu lagi ngantor.

Kesempatan bagi ASN dan masyarakat umum untuk menikmati libur lebaran baik pulang kampung atau untuk kegiatan lainnya.

Meski libur namun ada sejumlah kegiatan yang diselenggarakan Pemkab Cilacap.

Baca Juga: Farid Ma'ruf 'Wait and See' Melangkah ke Pencalonan Pilkada Cilacap 2024, Betulkah Lewat Golkar?

Diawali pada hari terakhir ngantor yakni Jumat, 4 April 2024 acara peninjauan jalur mudik dan pos pantau Lebaran terutama di pos perbatasan.

"Peninjauan ini dilakukan oleh PJ Bupati, bersama Kapolresta dan Forkopimda. Dinas instansi terkait juga mengikutinya," kata PJ Sekda Cilacap Sujito.

Peninjauan ini akan diakhiri dengan buka bersama, namun untuk titik lokasinya ditentukan di wilayah Majenang.

Malam Minggu, 6 April 2024, ada agenda kegiatan Tarhim PJ Bupati bersama pejabat sebagai tarhim terakhir bersama masyarakat.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x