Ini Dampak Gempa 5,9 SR Pengandaran di Cilacap

- 25 Oktober 2020, 12:27 WIB
Tangkapan layar info BMKG gempa bumi di Pengandaran pada Minggu 25 Oktober 2020
Tangkapan layar info BMKG gempa bumi di Pengandaran pada Minggu 25 Oktober 2020 //BMKG

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cilacap Tri Komara Sidhy Wijayanto mengatakan jika belum ada laporan adanya dampak kerusakan yang diakibatkan gempa bumi yang terjadi pada Minggu pagi.

“Alhamdulillah belum ada kerusakan,” katanya.

Tri Komara juga menginformasikan jika ada kejadian longsor di komplek SMP Muhammadiyah Desa Mujur Kecamatan Kroya, yang menyebabkan pagar sekolah amblas. Namun, rusaknya pagar sekolah tersebut, bukan diakibatkan karena gempa pada Minggu pagi. 

"Kerusakan tersebut akibat longsor karena hujan semalaman, sejak Sabtu 24 Oktober malam, sekitar pukul 19.30 WIB, sampai Minggu sekitar pukul 03.45 WIB dan mengakibatkan tebing yang  tingginya sekitar 4 meter longsor," tambahnya.

Tebing di komplek sekolah tersebut longsor, juga disebabkan karena drainase yang tidak berfungsi dengan baik.

"Jadi bukan karena gempa tadi pagi," pungkasnya.*** 

 

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x