Deretan Modus Pinjol Ilegal Tipu Pengguna, Nomor 5 Ngeri Banget, Mending Cek 5 Pinjaman Online Resmi OJK

12 September 2022, 11:09 WIB
Jangan sampai tertipu dengan modus penipuan pinjaman online ilegal. Cek 5 pinjol legal dan resmi dari OJK ini! /unsplash/ andre hunter

  PORTAL PURWOKERTO – Deretan modus pinjol ilegal tipu pengguna sampai bikin nangis, nomor 5 ngeri banget. Jangan sampai kejadian deh. Mending cek rekomendasi 5 pinjaman online resmi dari OJK.

Sudah jadi rahasia umum, pinjol ilegal suka menagih dengan bahasa yang kasar dan juga mengancam. Bahkan pinjaman online abal-abal ini juga mampu menyebarkan data pribadi dari pelanggannya.

Di media sosial juga bertebaran keluhan masyarakat yang tidak pernah mendaftar dan melakukan pinjaman malah kena tagih. Usut punya usut karena nomor HP orang tersebut ada di kontak pengguna pinjol ilegal.

Kerugian yang meresahkan masyarakat ini membuat masyarakat semakin resah. Berbagai nomor tak dikenal juga meneror pengguna. Mengganggu dan meresahkan.

Baca Juga: Patut Diwaspadai, Begini Ciri-Ciri Modus Penipuan Pinjaman Online dan Cara Mengatasinya

Nomor yang meneror tersebut apabila dicari pada aplikasi pencari nama nomor telepon maka yang muncul nama yang diembeli sumpah serapah.

Misalnya saja Nagih Mulu Dah, Penipu, Ini Siapa Sih? DC Pinjol, Lunas Lha Kok Ditagih, serta nama-nama lain yang disematkan oleh orang yang terganggu oleh pinjol ilegal. Bahkan nomor tersebut kena alert merah.

Sebagai salah satu usaha preventif mencegah masyarakat kena tipu pinjol ilegal, OJK selalu mengeluarkan daftar nama penyelenggara resmi pinjaman online. Cukup berpedoman daftar ini saat Anda akan menggunakan layanan pinjaman online.

Daftar penyelenggara pinjaman online ini dikeluarkan karena OJK tahu seberapa bahaya pinjol ilegal yang bisa menjerat masyarakat.

Baca Juga: Daftar Pinjaman Online Ilegal Cepat Cair Terbaru Agustus 2022 Temuan SWI, Kenali Modus Pinjol Ilegal Ini

Ketahui modus pinjol ilegal tipu pengguna, cek daftarnya di bawah ini:

1. Mematok biaya yang tinggi

Biaya ini diambil langsung dari pinjaman yang diajukan. Misalnya pinjaman Rp1 juta, biaya yang dipatok sampai Rp400 ribu. Pinjaman yang cari hanya Rp600 ribu saja.

2. Bunga dan denda yang tinggi

Bunga tidak disebutkan dalam kontrak peminjaman dan lebih besar dari ketentuan yang sudah ditetapkan OJK.

3. Tenor singkat

Pinjol harian biasanya mengenakan tenor harian atau mingguan. Bahkan tidak jarang tenor panjang yang ditawarkan hanya pancingan saja.

4. Meminta akses kontak pribadi

Pinjol resmi hanya diperbolehkan mengakses Kamera, Lokasi dan Suara. Sedangkan yang ilegal, malah minta akses kontak. Ini dilakukan untuk mengintimidasi peminjam.

Baca Juga: Daftar 100 Pinjol Ilegal Terbaru, Ada yang Berganti Nama Hingga Mencatut Nama Pinjol Legal Sebagai Modus

5. Penagihan mengintimidasi

Debt collector pinjol ilegal tidak segan-segan menagih dengan cara mengintimidasi dan mengancam penggunanya. Tidak hanya pengguna tapi juga kontak yang ada di nomor pengguna.

6. Alamat kantor tidak jelas

Alamat kantor yang tidak jelas dan tidak ada nomor aduan membuat pinjol ilegal harus langsung dilaporkan ke polisi atau Satgas Waspada Investasi.

7. Penawaran spam di kanal pribadi  

Pinjol ilegal menawarkan layanan melalui SMS, Whatsapp bahkan email pengguna. Hal ini melanggar aturan OJK.

Setelah mengetahui modus pinjol ilegal menipu penggunanya. Mending cek 5 rekomendasi pinjaman online dari OJK.

Baca Juga: Pinjaman Online Tanpa RIBET, Dijamin Legal dan Resmi Bisa Cair Hingga Rp25 Juta

Meski pinjaman online ini resmi dari OJK, ada juga yang tanpa jaminan dan BI Checking.
Berikut daftarnya yang dihimpun Portal Purwokerto dari laman resmi OJK pada Senin, 12 September 2022:

1. Akulaku

Akulaku menjadi salah satu layanan yang banyak dicari informasi terkait pinjaman dana tunai. Layanan ini tersedia aplikasi yang gratis diunduh.

Pinjaman tunai punya plafon maksimal Rp15 juta dan aplikasinya tersedia gratis untuk diunduh oleh masyarakat.

Pertama, segera daftar. Kemudian klik Ajukan Pinjaman, setelah itu isi data pribadi dan kirimkan. Pihak Akulaku akan melakukan proses verifikasi. Apabila sudah lolos maka dana bisa segera ditransfer ke rekening.

2. Shopee Pinjam

Shopee memiliki layanan pinjam uang namanya Shopee Pinjam yang diperuntukkan bagi pengguna setia Shopee.

Baca Juga: TERJERAT PINJAMAN ONLINE ILEGAL, Lapor Kemana? Pahami 3 Cara agar Terhindar dari Pinjol Non Resmi

Kemudian cara pinjam uang di Shopee ini juga sangat mudah dan cepat prosesnya karena kamu bisa meminjam hingga Rp12 juta rupiah.

Shopee Pinjam atau SPinjam adalah produk dari Shopee yang menawarkan pinjaman tunai bagi penggunanya.

Layanan ini akan membantu kamu yang membutuhkan keperluan mendesak dengan bunga yang kecil yakni 1,95% per bulan.

Lalu, proses pembayarannya pun mudah dengan cara mencicil selama 3 hingga 12 bulan. Selain itu kamu nggak perlu khawatir karena SPinjam ini aman dan disediakan oleh PT Lentera Dana Nusantara yang telah diawasi langsung oleh OJK atau Otoritas Jasa Keuangan.

3. Ada Pundi

Cukup bermodal KTP, Anda bisa mengajukan pinjaman hingga nominal besar yakni Rp20 juta. Layanan ini menyediakan bunga sekitar 0,1-0,4 persen per hari.

Baca Juga: Daftar Pinjol Resmi OJK 2022, Pinjaman Online Tanpa Jaminan Cepat Cair, Jangan Salah Alamat

Hanya unduh aplikasinya, proses cepat cair tidak lebih dari 15 menit. Berikut ini simulasi angsurannya.

Untuk pinjaman sebesar Rp5 juta dengan tenor 9 bulan maka angsurannya diperkirakan sekitar Rp908 ribuan. Total yang harus dilunasi sebesar Rp5.449.998.

4. AdaKami

Pinjaman online tanpa jaminan layanan ini tersedia dengan nominal mulai Rp3 juta hingga Rp10 juta.

Layanan ini menyediakan tenor panjang mulai 3 bulan, 6 bulan sampai 12 bulan dengan bunga 36 persen per tahun.

Misalnya untuk pinjaman Rp5 juta dengan tenor 6 bulan maka angsuran per bulan sekitar Rp983 ribu dengan total yang harus dilunasi sebesar Rp5.899.998.

Baca Juga: Ini Pinjaman Online Bayar Bulanan Resmi OJK, Pinjol yang Bisa Dipilih Tenor dan Limitnya Sesuai Kebutuhan

5. JULO

Layanan ini menyediakan pinjaman mulai Rp1 juta hingga Rp8 juta, tenor panjang 3 sampai 6 bulan, dengan bunga 1,5 hingga 4 persen per bulan.

Misalnya pinjaman Rp5 juta dengan tenor 6 bulan maka angsuran tiap bulan sekitar Rp908 ribuan dengan total pelunasan sebesar Rp5.449.998.

Demikian deretan modus pinjol ilegal tipu pengguna, nomor 5 ngeri banget, mending cek 5 pinjaman online resmi OJK.***

Disclaimer: Informasi di atas dikumpulkan oleh Portal Purwokerto dengan tujuan untuk membantu pembaca mendapatkan informasi mengenai pinjaman online.
Harap konfirmasi pihak penyedia jasa pinjaman online terkait, sebelum mengajukan produk pinjaman online yang diinginkan.

Pastikan pinjaman online yang Anda gunakan terdaftar di OJK. Hubungi Layanan Konsumen OJK 157 atau WA pada nomor 081157157157.

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: OJK

Tags

Terkini

Terpopuler