Daftar 7 Bansos Cair Hari Ini sampai 15 Desember 2022 termasuk PKH, Cek Nama Penerima Cek Bansos Kemensos

5 Desember 2022, 14:03 WIB
Ilustrasi daftar penerima Bansos yang cair bulan Desember 2022. Ada PKH.* / unsplash/ visual-karsa

 

PORTAL PURWOKERTO – Daftar 7 bantuan sosial cair hari ini sampai 15 Desember 2022 mendatang termasuk Program Keluarga Harapan (PKH). Cek nama penerima disini cekbansos.kemensos.go.id.

Berakhirnya tahun 2022 maka bansos yang dijadwalkan tersampaikan pada masyarakat penerima segera disalurkan. Terhitung ada tujuh bansos yang dijadwalkan cair pada 1 sampai 15 Desember 2022.

Kementerian Sosial (Kemensos) juga menggandeng Pos Indonesia untuk menyallurkan bansos termasuk di dalamnya PKH.

Termasuk hari ini, tujuh bansos ini tengah disalurkan pada masyarakat hingga 15 Desember nantinya.

Baca Juga: Buka cek.bansos.kemensos.go.id Lihat Pencairan PKH 2022 Tahap 4, Wilayah Jatim Cair 5 Desember 2022?

Masyarakat dapat menanti penyaluran bansos-bansos berikut.a apabila merasa pernah mendaftar maka ada hal yang harus dilakukan dari sekarnag.

Masyarakat dapat melihat status penerima bansos melalui situs resmi cekbansos.kemensos.go.id milik Kemensos.

Penyalurn ketujuh bansos ini tengah dimaksaimalkan karena bulan Desember merupakan waktu terakhir penyaluran bansos 2022.

Pemerintah melalui Kemensos yang menggandeng Pos Indonesia berusaha menyalurkan semua bansos hingga Desember nanti.

Baca Juga: 4 Situs Cari Daftar Nama Penerima Bansos PKH, BLT BBM, BSU dan BLT UMKM Bulan November 2022

Situs cekbansos.kemensos.go.id dapat dimanfaatkan untuk mengecek nama penerima bansos yang akan disaluran ini.

Berikut tujuh bansos yang akan disalurkan hingga 15 Desember 2022 nanti dilansir dari kanal YouTube PKH Reportase yang diunggah pada 2 Desember 2022:

1. PKH

PKH yang disalurkan hingga Desember ini adalah tahap terakhir atau tahap 4. PKH tahap 4 ini untuk periode Oktober November Desember.

Penyaluran PKH dilakukan oleh PT Pos Indonesia. Penerima masih sama berasal dari ibu hamil dan anak, siswa sekolah, lansia dan penyandang disabilitas.

Nominalnya berbeda masing-masing kategori. Penerima berasal dari keluarga miskis yang termasuk dalam komponen PKH.

Baca Juga: Kriteria Orang yang Dapat Bansos PKH Kemensos, Inilah Cara Daftar PKH Online Lewat HP

2. BLT BBM

Bansos ini memiliki nominal Rp600 ribu per orang dan penyalurannya dibagi dua tahap. Tahap 1 sudah dilakukan pada September dan thap 2 nanti bulan Desember.

Penerima BLT BBM adalah KPM program sembako ataupun BNPT ataupun PKH, ojek online, nelayan serta pelaku UMKM.

Baik PKH dan BLT BBM dapat dilakukan pengecekan nama penerima dalam laman cekbansos.kemensos.go.id.

3. BPNT

BPNT disalurkan melalui kantor Pos secara tunai dan fungsinya agar KPM dapat membelanjakan untuk membeli sembako dan kebutuhan pokok.

Penyaluran BPNT diberikan secara tunai dengan dirapel tiga bulan dengan nilia sebesar Rp600 ribu.

Baca Juga: Info Penyaluran Bansos 2022 Hari Ini: PKH Tahap 4 Cair Tanggal Sekian di Wilayah Berikut, Mana Saja?

4. BLT DD

Bantuan Langsung Tunai Dana Desa atau BLT DD diberikan kepada masyarakat penerima yang datanya tidak berasal dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Untuk pengecekan BLT DD dapat dilakukan melalui sid.kemendesa.go.id.

5. Bansos Lansia

Bansos lansia yang diberikan kepada masyarakat usia 80 tahun ke atas dengan nilai Rp21 ribu selama 31 hari yang nilainya sama dengan Rp651 ribu per bulan.

Penyaluran bansos lansia Rp651 ribu ini dilakukan oleh bank Himbara, bagi lansia yang berhalangan hadir maka bansos diantarkan langsung ke rumah lansia penerima manfaat.

Baca Juga: Cek bansos.kemensos.go.id Cara Pencairan PKH Pakai HP Android, Segini Nominal Bantuan PKH Tahap 4

6. Bansos YAPI diberikan kepada anak yatim piatu dengan nilai bantuan sebesar Rp 200 ribu per bulan.

7. Bansos Disabilitas, nilainya Rp21 ribu selama 31 hari yang nilainya sama dengan Rp651 ribu per bulan.

Demikian informasi daftar 7 bansos cair hari ini sampai 15 Desember 2022 mendatang termasuk Program Keluarga Harapan (PKH). Cek nama penerima disini cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: YouTube PKH REPORTASE

Tags

Terkini

Terpopuler