Cara Cek BI Checking Online 2022 Lewat HP, Bayar Tagihan Pinjaman Online Tepat Waktu Agar SLIK OJK Bersih

- 8 Juni 2022, 11:45 WIB
Cara Cek BI Checking Online 2022 Lewat HP, Bayar Tagihan Pinjaman Online Tepat Waktu Agar SLIK OJK Bersih.*
Cara Cek BI Checking Online 2022 Lewat HP, Bayar Tagihan Pinjaman Online Tepat Waktu Agar SLIK OJK Bersih.* /unsplash/ dylan gillis

PORTAL PURWOKERTO –  Cara cek BI Checking online 2022 Lewat HP, pastikan bayar tagihan pinjaman online tepat waktu agar SLIK OJK bersih.

Simak cara cek BI Checking secara online lewat HP. Jangan lupa selalu bayar tagihan pinjaman online tepat waktu agar riwayat keuangan bersih.

Cara cek BI Checking secara online lewat HP perlu diketahui untuk Anda yang akan mengajukan KPA atau KPR.

Hal ini untuk mengetahui riwayat keuangan Anda yang tercatat di SLIK OJK. Semakin bersih riwayat keuangan Anda maka semakin besar kesempatan pengajuan KPR dan KPA diterima.

BI Checking adalah Informasi Debitur Individual (IDI) Historis yang disimpan oleh Bank Indonesia. BI Checking bisa diakses 24 jam.

Baca Juga: Apa Itu BI Checking dan SLIK OJK? Telat Bayar Paylater Bisa Col 5, Jangan Anggap Remeh

Semua perbankan dan lembaga keuangan di Indonesia bisa mengakses informasi keuangan ini.

BI Checking yang dicek secara online lewat HP untuk mengenai lancar atau macetnya kredit seseorang dalam Sistem Informasi Debitur (SID).

SID sudah berganti nama menjadi Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) seperti yang dilansir Portal Purwokerto dari laman resmi OJK pada Rabu, 8 Juni 2022.

Riwayat kredit seseorang yang lancar atau macet pasti tercatat dalam SLIK OJK ini. Perbankan dan lembaga keuangan selalu berpatokan pada dua dokumen ini.

Telat bayar cicilan pinjaman online, tidak melunasi paylater dan kredit macet dicatat sebagai riwayat keuangan yang buruk.

Baca Juga: Cara Cek BI Checking Via Whatsapp, Jangan Sampai Riwayat Keuanganmu Col 5, Otomatis DITOLAK Bank

Artinya semakin buruk riwayat keuangan Anda maka pengajuan pinjaman baik KPA atau KPR ditolak oleh bank.

Perbankan akan menolak nasabah yang BI Checkingnya sudah Col 5. Artinya debitur tercatat menunggak cicilan kredit lebih dari 180 hari atau kredit macet.

Hal ini karena bank tidak mau ambil resiko jika kredit yang diberikan bermasalah. Berikut cara cek BI Checking online 2022 lewat HP:

1. Pemohon sudah melakukan registrasi melalui laman https://konsumen.ojk.go.id/minisitedplk/registrasi.

2. Kemudian pemohon SLIK memilih "Jenis Pemohon" dan tanggal antrean. Ini adalah tanggal pemohon SLIK akan menerima informasi debitur (iDeb) SLIK dalam hal telah memenuhi persyaratan.

3. Kemudian pemohon memilih slot antrian pada tanggal dan jam yang masih tersedia kemudian klik "lanjut".

Baca Juga: 5 Pinjaman Online Tanpa BI Checking, Pilihan Pinjaman Online Bunga Rendah Resmi dan Terdaftar di OJK

4. Isi semua kolom persyaratan dengan lengkap dan benar sesuai dengan dokumen identitas yang dilampirkan.

5. Pemohon harus mengiri kolom Data Diri dengan benar dan lengkap sesuai KTP.

6. Pemohon mengupload foto/scan dokumen asli dan pilih satu tujuan permohonan.

7. Pemohon harus mencentang/check list persetujuan dan salin teks/captcha pada kolom yang telah disediakan

8. Jangan lupa untuk mengunggah foto/scan dokumen asli yang dibutuhkan sesuai kebutuhan/permohonan yang diajukan.

9. Setelah semua langkah registrasi diikuti maka pemohon SLIK akan menerima email bukti registrasi antrean SLIK online.

Baca Juga: Anda Nasabah BSI? Berikut Cara Transfer Antarbank Melalui Layanan BI Fast di BSI Mobile, Biaya Admin Rp2500

Terkait pertanyaan lebih lanjut mengenai SLIK, pemohon dapat menghubungi kontak OJK 157 melalui telepon 157, atau nomor WA 081-157-157-157.

Demikian cara cek BI Checking online 2022 Lewat HP, pastikan bayar tagihan pinjaman online tepat waktu agar SLIK OJK bersih.*** 

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah