KUR BNI 2023 Dibuka! Cek Suku Bunga, Tenor dan Syaratnya di Sini

- 24 Februari 2023, 00:35 WIB
KUR BNI 2023 Dibuka! Cek Suku Bunga, Tenor dan Syaratnya di Sini/BNI
KUR BNI 2023 Dibuka! Cek Suku Bunga, Tenor dan Syaratnya di Sini/BNI /BNI/

 

PORTAL PURWOKERTO - Lagi, KUR BNI 2023 kembali dibuka. tentu hal ini merupakan angin segar bagi pelaku usaha di Indonesia dari Sabang sampai Merauke. Dana KUR yang tersedia dan akan digelontorkan oleh pemerintah juga tidak main-main.

Menurut Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator bidang Perekonomian, ada penambahan dana yang digelontorkan pemerintah untuk program KUR ini. Pada KUR 2023 ini, dana sebesar 460 triliun akan disebar melalui penyalur KUR di seluruh Indonesia. Jumlah ini naik 23,32 persen dari dana tahun 2022 lalu yang sebesar Rp373 triliun.

Penyalur KUR 2023 ini cukup beragam. Mulai dari koperasi, bank perkreditan rakyat / bank pembiayaan rakyat syariah, lembaga Keuangan mikro pola konvensional atau syariah, dan lembaga Keuangan bukan bank lainnya termasuk pinjaman pada perusahaan layanan pendanaan bersama berbasis teknologi informasi atau perusahaan pembiayaan berbasis digital.

Baca Juga: KUR BNI 2023 Hanya Ada 4 Jenis Pinjaman? Cek di Sini!

Pembukaan KUR BNI 2023 diketahui dari pengumuman di laman resmi Bank BNI pada Kamis, 23 Februari 2023. Periode berlangsungnya KUR BNI 2023 adalah hingga 31 Desember 2023.

Tagar #CepetGaPakeRibet digunakan bagi mereka yang berminat mendapatkan Kredit Usaha Rakyat melalui bank BNI. Perlu diketahui bahwa bank BNI adalah bank pertama milik negara yang berfungsi sebagai bank sentral dan bank umum.

Tak heran juga, sebagai salah satu penyalur KUR, Bank BNI mendapatkan predikat penyalur KUR terbaik pada tahun 2019. Untuk tahun 2023 bank BNI kembali berpartisipasi sebagai salah satu penyalur KUR.

Yang menarik, ada penurunan suku bunga KUR BNI 2023. Yang awalnya mulai dari 7 persen per tahun pada tahun 2022, kini turun menjadi hanya 6 persen per tahun di 2023. Bukan hanya ada perubahan suku bunga, namun limit kredit juga bertambah.

Halaman:

Editor: Eviyanti

Sumber: Bank BNI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x