Siapkan Diri! Kemendikbud Buka Seleksi 1,2 Juta PPPK di Tahun 2021, Kemenag Berharap Dapat Alokasi

- 25 Desember 2020, 08:20 WIB
Kemenag Minta Pemerintah Alokasikan Kuota Seleksi Guru PPPK 2021 Seperti di Kemendikbud
Kemenag Minta Pemerintah Alokasikan Kuota Seleksi Guru PPPK 2021 Seperti di Kemendikbud /Humas Kementerian Agama RI/

Dari total 1,2 juta kuota PPPK di Kemendikbud, ia berharap ada diskusi untuk alokasi kuota bagi guru dibawah Kemenag.

Baca Juga: Dana BSU Kemenag Rp1,8 Juta Mulai Ditransferkan! Segera Persiapkan Dokumen dan Validasi Rekening

Zain menjelaskan, bahwa Kementerian Agama saat ini mempunyai 617.544 guru madrasah yang berstatus Non PNS atau honorer. Sedangkan guru madrasah yang berstatus PNS sebanyak 132.907.

Ini berarti guru non PNS di Kemenag lebih besar dibanding guru PNS. Selain itu, total 124.781 guru PAI pada satuan pendidikan sekolah yang berstatus Non PNS atau honorer yang jumlahnya juga lebih banyak dibanding guru PAI PNS yakni sebanyak 106.874.

Sementara guru PNS pada madrasah yang akan memasuki masa pensiun pada 2020 dan 2021 sebanyak 6.737 orang.

Baca Juga: Simak Cara Pencairan Dana BSU Kemenag Rp1,8 Juta di SIMPATIKA Kemenag, Masuk Tahapan Selanjutnya

“Kami berharap Kemenag bisa mendapat alokasi kuota PPPK sehingga para guru Non PNS bisa mengikuti seleksinya tahun depan. Kami akan usahakan semaksimal mungkin kuota yang bisa dialokasikan untuk Kemenag, dari 1,2 juta yang saat ini tersedia di Kemendikbud,” kata M Zain.

Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang dibuka pada tahun 2021 dengan kuota total 1,2 juta di Kemendikbud diharapkan dapat didiskusikan agar Kemenag mendapat kuota dalam seleksi tersebut.***

 

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x