Temukan Konten Hoaks? Langsung Lapor ke Kominfo Melalui Nomor WA Ini

- 2 Februari 2021, 17:13 WIB
ILUSTRASI hoaks Covid-19.*
ILUSTRASI hoaks Covid-19.* /pexels/

PORTAL PURWOKERTO – Berita palsu atau hoaks masih saja disebar oleh masyarkaat yang tidak bertanggungjawab. Terutama terkait dengan Covid-19.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) mencatat sejak 23 Januari 2020 sampai 1 Februari 2021 menemukan ada 1.402 kasus hoaks terkait Covid-19.

Khusus untuk vaksin, Kemkominfo menangani 97 temuan hoaks terkait vaksin Covid-19 hingga 1 Februari 2021.

Koordinator Pengendalian Internet Ditjen APTIKA Kemkominfo Anthonius Malau mengatakan jika Kominfo terus memperkuat kapasitas masyarakat melalui program literasi digital atau Siberkreasi.

Baca Juga: Tidak Ada Sebulan Tercatat 1.402 Hoaks Terkait Covid-19, Kominfo Ajak Masyarakat Jadi Polisi Hoaks

“Tujuannya adalah untuk membekali masyarakat dengan keterampilan untuk mengetahui dan memilih konten yang benar,” ujarnya dalam Keterangan Pers yang diselenggarakan Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Selasa, 2 Februari 2021.

Kemkominfo tidak segan-segan melakukan penurunan atau take down berita palsu tersebut. Bahkan beberapa diantaranya berujung pada penegakkan hukum.

“Khusus untuk kasus hoaks Covid-19, ada 104 yang telah dibawa ke ranah hukum. Kominfo juga melakukan patroli siber yang bekerja 24 jam selama tujuh hari dalam seminggu,” katanya.

Baca Juga: Lakukan Ini Sebelum Jateng Laksanakan Program ‘ Jateng Di Rumah Saja ’ Selama Dua Hari di Akhir Pekan Ini

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: KPC PEN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah