Hempaskan Resesi, Portal Purwokerto Buka Promosi Gratis Bagi UMKM! Cek Syaratnya

- 5 November 2020, 17:31 WIB
Produk UMKM siap dipromosikan secara gratis di Portal Purwokerto
Produk UMKM siap dipromosikan secara gratis di Portal Purwokerto /

PORTAL PURWOKERTO – Pandemi Covid-19 yang masuk ke Indonesia sejak Maret lalu, berdampak pada kondisi perekonomian yang cukup parah.

Bahkan, Indonesia sampai mengalami resesi. Hal ini disampaikan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pada Kamis 5 November 2020, yang merilis jika Indonesia mengalami resesi.

BPS mencatat, jika Indonesia mengalami resesi setelah dua kuartal berturut-turut mengalami kontraksi ekonomi cukup dalam. Dimana pada Kuartal II pertumbuhan ekonomi minus 5,32 persen, dan pada kuartal III pertumbuhan ekonomi minus 3,49 persen.

Baca Juga: Cara Mengecek Online Daftar Penerima BLT Subsidi Gaji Gelombang 2 yang Cair Minggu Ini

Apa itu resesi? bahwa menurut The National Bureu of Economic Research (NBER) mendefinisikan resesi sebagai penurunan yang signifikan dari kegiatan ekonomi secara merata. Mulai dari indokator pendapatan riil, lapangan kerja berkurang, bahkan berdampak pada pengangguran, hingga menurunnya konsumsi masyarakat.

Bahkan, Kamar Dagang Indonesia (Kadin) menyebut pengangguran akibat pandemic Covid-19 diperkirakan bertaambah 4-5 juta orang. Hal ini dikarenakan melemahnya kegiatan ekonomi. Sehingga perusahan pun mengurangi karyawan untuk tetap mempertahankan usahanya.  

Baca Juga: Status Gunung Merapi Naik Menjadi Siaga, 12 Desa Dalam Bahaya, BPPTKG Minta Penambangan Dikosongkan

Apabila resesi menjadi momok bagi perusahaan besar hingga mem-PHK banyak karyawan, apalagi bagi kalangan usaha kecil, seperti Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Dalam kondisi seperti saat ini dibutuhkan kerjasama semua pihak, untuk saling bahu membahu membantu, menghentikan semua perbedaan, berdamai dan mari bangkitkan perekonomian bangsa.

Halaman:

Editor: Eviyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah