Login eform.bni.co.id untuk Cek Penerima BPUM BLT UMKM, Benarkah? Cek di eform.bri.co.id/bpum

- 2 November 2020, 23:22 WIB
logo eform BNI
logo eform BNI /istimewa/

PORTALPURWOKERTO- Sejak eform BRI jadi tempat cek online penerima bantuan BPUM, masyarakat kini tengah mencari informasi terkait eform bni dengan laman eform.bni.co.id.

Sebab, sebelumnya telah diketahui jika penyaluran BPUM atau BLT UMKM senilai Rp 2,4 juta ini melalui tiga bank, yakni BNI, BRI dan Mandiri Syariah.

Penerima bantuan melalui rekening BNI dan Mandiri Syariah hingga saat ini belum bisa dicek decara online melalui situs resmi masing-masing.

Oleh karena itu, benarkah laman eform.bni.co.id bisa digunakan untuk melihat langsung dan memverifikasi penerima bantuan BPUM?

Baca Juga: Syarat agar dapat Banpres BLT UMKM Rp2,4 Juta 2021, Cek disini

Baca Juga: BLT Guru Honerer Rp 600 Ribu Cair November, Cek Disini

Portal Purwokerto mencoba menelusuri laman resmi dari bank pelat merah tersebut. Hasilnya, eform.bni.co.id digunakan untuk pembukaan rekening baru tabungan prakerja. Selain itu, pengguna juga bisa melakukan transaksi lainnya melalui laman resmi BNI tersebut.

Hal yang sama juga terjadi pada cek online webform Mandiri Syariah. Laman resmi milik bank Mandiri Syariah tersebut juga tidak bisa melakukan pengecekan secara mandiri terkait penerima bantuan BPUM.

Dalam webform.bsm.co.id hanya tersedia dua pilihan, untuk pembukaan rekening secara online atau melakukan transaksi bagi nasabah Mandiri Syariah.

Baca Juga: Benarkah Cek Online BLT UMKM Mandiri Syariah via Eform Mandiri? Klik Webform.bsm.co.id

Baca Juga: Cek BLT Dana Desa Online, Diperpanjang Sampai Desember, Syarat Penerima Bantuan Sebagai Berikut

Sehingga, dapat disimpulkan jika hingga berita ini diturunkan, belum ada laman resmi yang bisa mengecek penerima BPUM selain eform.bri.co.id/bpum.

Adapun untuk melakukan pengecekan melalui eform BRI, caranya cukup mudah. Siapkan KTP untuk melihat NIK. Kemudian masukkan NIK pada kolom nomor KTP. 

Setelah itu, masukkan kode verifikasi yang tersedia pada kolom di bawah kolom NIK.

Kemudian klik proses inquiry untuk mendapatkan hasilnya.

Jika sudah mendapatkan hasil sebagai penerima bantuan BPUM, maka langkah selanjutnya mendatangi kantor cabang BRI terdekat sesuai wilayah masing-masing.

Jika belum terdaftar, jangan berkecil hati. Lakukan pendaftaran dengan mengajukan ke Kadiskop wilayah masing-masing.***

 

 

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah