Ini Daftar Stasiun KAI Daop 4 Semarang yang Sediakan Lokasi Tes Rapid Antigen dan Harganya

- 27 Desember 2020, 17:17 WIB
Ilustrasi tes rapid antigen di wilayah Daop 4 Semarang
Ilustrasi tes rapid antigen di wilayah Daop 4 Semarang /Dok. Humas Daop 4 Semarang

PORTAL PURWOKERTO - Tes rapid antigen menjadi syarat melakukan perjalanan dengan menggunakan transportasi umum, salah satunya kereta api.

Bagi warga yang berada di wilayah Daerah Operasi (Daop) 4 Semarang Kereta Api Indonesia (KAI) yang akan menggunakan transportasi umum kereta api perlu melakukan tes rapid antigen. 

Wilayah Daop 4 Semarang membawahi beberapa stasiun yakni Stasiun Semarang Tawang, Stasiun Semarang Poncol, Stasiun Tegal, Stasiun Pekalongan dan Stasiun Cepu.

Baca Juga: Tiket Hangus! Rapid Antigen Di Stasiun Tegal Membludak, Banyak Penumpang Ketinggalan Kereta

Sedangkan stasiun yang menyelenggarakan tes rapid antigen di area stasiun hingga saat ini hanya ada tiga diantaranya Stasiun Tegal, Stasiun Semarang Tawang, dan Stasiun Semarang Poncol.

"Stasiun wilayah Daop 4 Semarang yang mengadakan tes rapid antigen baru ada tiga stasiun. Diantaranya Stasiun Tegal, Stasiun Semarang Tawang, dan Stasiun Semarang Poncol," kata Humas Daop 4 Semarang, Krisbiantoro saat dikonfirmasi Tim Portal Purwokerto melalui sambungan telepon pada Minggu, 27 Desember 2020.

Baca Juga: Masyarakat Tak Perlu Khawatir Kenaikan Proporsi Iuran Peserta Kelas 3 BPJS Kesehatan, Ini Alasannya

Untuk harga yang ditetapkan pihak penyelenggara tes ini di Stasiun Kereta Api berkisar pada harga Rp105 ribu.

"Kewajiban untuk mengadakan (tes rapid antigen) di setiap stasiun kereta bagi KAI itu tidak ada. Itu kan hanya mempermudah bahwa pihak penyelenggara itu bekerjasama dengan kami. Tempatnya itu di stasiun. Jadi tidak harus rapid di Stasiun. Bisa juga dari tempat lain," tambahnya.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x