Daftar UMKM Online Ditutup Hari Ini, Antrian Pelaku Usaha Mikro di Banyumas Panjang Mengular

- 21 April 2021, 15:00 WIB
Print buku tabungan seorang penerima bantuan UMKM Rp1,2 Juta sudah masuk rekening
Print buku tabungan seorang penerima bantuan UMKM Rp1,2 Juta sudah masuk rekening /Portal Purwokerto/Istimewa

PORTAL PURWOKERTO - Daftar UMKM Online untuk mendapatkan Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM) atau bantuan UMKM kini sudah ditutup di wilayah Banyumas.

Pelaku usaha mikro di Banyumas pun masih berbondong bondong memenuhi kantor Dinakerkop UKM Banyumas untuk melakukan Daftar UMKM Online maupun pendaftaran bantuan UMKM.

Seperti yang telah diketahui sebelumnya bantuan UMKM senilai Rp1,2 juta ini merupakan BPUM 2021 tahap kedua dari Kemenkop UKM.

Baca Juga: Banyumas Larangan Mudik 2021, Hanya Untuk Pemudik Sehat, Yang Sakit Di Rumah Saja

Bagi pelaku usaha mikro yang dulu pernah menerima BLT UMKM ini masih bisa mendapatkannya lagi di tahun 2021.

Namun bagi yang belum pernah mendapatkan bantuan UMKM di tahun 2020, maka bisa mendaftarkan diri ke Dinakerkop UKM.

Salah satu pelaku usaha mikro Banyumas yang mendaftar, Nana mengatakan sejak pagi antriannya sudah panjang. "Dari tadi banyak banget yang datang untuk mendaftar," ujarnya.

Jika terdata sebagai penerima, maka selanjutnya bantuan akan ditransfer ke rekening masing-masing.

Baca Juga: Cek Penerima BLT Balita Cair April 2021, Begini Syarat untuk Mendapatkannya, Pastikan Lengkap Agar Lolos

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x