Cek BSU Kemnaker go id Login Akun, Simak Cara Pencairan Bagi Pemilik Rekening Non Himbara

- 23 November 2021, 12:14 WIB
Cek BSU Kemnaker go id Login Akun, Simak Cara Pencairan Bagi Pemilik Rekening Non Himbara
Cek BSU Kemnaker go id Login Akun, Simak Cara Pencairan Bagi Pemilik Rekening Non Himbara /Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Berikut ini adalah cara cek BSU Kemnaker go id login akun, simak cara pencairan bagi pemilik rekening non Himbara.

Penyaluran BSU saat ini sudah berada di tahapan ke 5 di tahun 2021. Namun dengan adanya kabar penambahan kuota penerima sebanyak 1,6 juta pekerja maka tahapan ini disebut-sebut sebagai tahap 6.

BSU sendiri adalah bantuan yang khusus dialokasikan untuk para pekerja dan karyawan yang terdampak pandemi Covid-19.

Baca Juga: BSU Cair November Ini, Cek Penerima Subsidi Gaji Login di BPJS Ketenagakerjaan dan Kemnaker

Bagi pekerja dan karyawan yang namanya terdaftar sebagai penerima BSU akan mendapatkan bantuan sebesar Rp1 juta untuk dua bulan sekaligus.

Bantuan yang disalurkan kepada aparat pekerja dan karyawan yang terdaftar ini hanya diberikan satu kali saja dan disalurkan melalui rekening Himbara seperti Bank BNI, BRI, BTN dan Mandiri.

Lalu bagaimana cara cek BSU Kemnaker go id login akun yang sudah dibuat? Berikut ini adalah cara cek BSU Kemnaker go id login akun yang sudah dibuat dengan langkah-langkah seperti di bawah ini:

Baca Juga: Pinjol Legal Cepat Cair? Cek Daftar Pinjol Berizin OJK, Update November 2021

- Akses dulu ke laman bsu.kemnaker.go.id

- Jika belum memiliki akun maka klik dulu Daftar Akun

- Selesaikan pendaftaran akun serta verifikasinya

- Jika sudah login dengan akun yang sudah dibuat

- Melengkapi profil yang sudah dibuat dengan mengisi biodata diri berupa foto diri, tentang diri kita, status pernikahan dan tipe lokasi

- Cek bagian pemberitahuan

Jika pekerja mendapatkan pemberitahuan terdaftar maka pekerja merupakan calon penerima BSU.

Baca Juga: 7 Provinsi Ini Tak Lagi Dapat Menerima BSU BLT Subsidi Gaji? Ini Notifikasi BSU Jika Anda Terdaftar!

Namun jika pemberitahuan yang didapatkan menyebutkan tidak terdaftar maka pekerja mungkin tidak memenuhi syarat atau data pekerja belum masuk tahapan penyerahan data dari BPJS ketenagakerjaan ke Kemnaker.

Selain cek BSU Kemnaker go id login akun, pekerja juga bisa mengeceknya di laman resmi BPJS ketenagakerjaan.

Untuk mengecek status penerima BSU melalui laman resmi BPJS ketenagakerjaan bisa membuka di link bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Pilih menu Cek Status Calon Penerima BSU lalu masukkan NIK, nama lengkap dan tanggal lahir.

Centang kode captcha dan klik Lanjutkan, nantinya akan muncul notifikasi keterangan status dari Status Penerima BSU.

Baca Juga: Info PKH Hari Ini 2021: Bansos PKH Tahap 4 Cair Hari Ini, Nama Penerima Bantuan PKH, Link Cek Bansos Kemensos

Jika sudah terdaftar sebagai penerima BSU baik di laman Kemnaker maupun BPJS ketenagakerjaan maka penerima BSU sudah bisa mencairkannya.

Dana BSU bisa dicairkan langsung ke penerima BSU yang memiliki rekening di bank Himbara tanpa adanya biaya potongan sepeserpun.

Kemudian bagaimana dengan penerima BSU yang memiliki rekening bank non Himbara?

Ternyata penerima BSU bisa mencairkan dana bantuannya dengan cara akan dibukakan rekening baru oleh pihak Kemnaker.

Cara ini disebut burekol atau buat rekening kolektif yang diwakilkan oleh wakil dari perusahaan untuk membuat rekening di bank Himbara.

Setelah cek bsu.kemnaker.go.id login akun dan statusnya terdaftar sebagai penerima BSU maka pemilik rekening non bank Himbara bisa mengecek di bank mana dibuatkan rekening.

Baca Juga: Daftar Pinjol Legal 2021 OJK, Pinjol Legal Bunga Tinggi dan Teror, Netter: Barbarnya Kayak Yang Ilegal

Cek secara berkala status di laman resmi Kemnaker karena saat dana disalurkan di bank mana bisa mencairkannya. Jika sudah tahu di bank mana dibuatkan rekening maka tinggal datang ke bank yang dimaksud untuk aktivasi rekening.

Aktivasi rekening dilakukan paling lambat 15 Desember 2021 dengan membawa syarat seperti kartu BPJS, kartu Identitas dan bukti bahwa pekerja adalah penerima BSU dari Kemnaker.

Setelah aktivasi rekening di bank Himbara yang sudah ditunjuk maka pekerja penerima BSU bisa mencairkan dana BSU langsung di rekening pribadi.

Baca Juga: BSU BPJS Ketenagakerjaan Rp 1 Juta Cair November Ini, Pastikan Kamu Bukan di Wilayah Ini!

Namun perlu diperhatikan kalau tidak semua pekerja dan karyawan di Indonesia bisa mendapatkan dana BSU ini.

Hanya pekerja dan karyawan yang sesuai dengan kriteria saja yang berhak mendapatkan bantuan subsidi upah dari Kemnaker.

Jadi pastikan kalau kita sebagai pekerja telah sesuai dengan kriteria agar bisa mendapatkan BSU ini.***

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x